SKRIPSI

Penulis / NIM
JULITA NURDIN NAWAITU / 291414040
Program Studi
S1 - ILMU KOMUNIKASI
Pembimbing 1 / NIDN
ZULAEHA LAISA, S.Sos,M.Si / 0014127303
Pembimbing 2 / NIDN
CITRA F.I.L DANO PUTRI, S.Pd, M.I.Kom / 0008108407
Abstrak
ABSTRAK Julita Nurdin Nawaitu NIM 291414040. 2018. Penelitian ini berjudul: Produk Inovasi Sebagai Terobosan Pemasaran dalam Menarik Minat Konsumen (Studi Produk "Pospayment" Oleh Kantor Pos Gorontalo). Skripsi Prodi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Gorontalo. Dibimbing Oleh Zulaeha Laisa, S.Sos. M.Si, (Pembimbing I) dan Citra F.I.L Dano Putri, S.Pd, M.I.Kom, (Pembimbing II). Fenomena perkembangan industri jasa pengiriman barang yang semakin pesat dewasa ini menimbulkan bertambahnya perusahaan yang memasuki pasar jasa untuk dapat bersaing dan bertahan. Di Gorontalo, Kantor Pos merupakan salah satu jasa pengiriman barang yang bukan hanya mengirim surat dan paket saja, namun juga dapat melakukan transaksi pembayaran apapun yang disebut dengan Popspayment. Pospayment merupakan produk unggulan yang memiliki kontribusi tertinggi tiap tahunnya, namun pada tahun 2017 mengalami penurunan pendapatan (-) sebesar 1.6%. Olehnya itu, Fokus masalah pada penelitian ini adalah bagaimana Kantor Pos melakukan Produk Inovasi Pospayment sebagai Terobosan Pemasaran dalam menarik minat konsumen. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan memahami serta medeskripsikan bagaimana Produk Inovasi sebagai Terobosan Pemasaran dalam Menarik Minat Konsumen. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Teori yang digunakan berupa Produk, Produk Inovasi, Komunikasi Pemasaran, dan Bauran Pemasaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Produk Inovasi yang dilakukan Kantor Pos sudah sangat efektif dalam menarik minat konsumen. Selain memberikan inovasi produk terbaru, Kantorpos juga sudah bekerjasama dengan berbagai lembaga dan Universitas serta melakukan komunikasi pemasaran dengan bauran pemasaran di berbagai tempat dan Wilayah kerja yang ada Kota maupun di Kabupaten Gorontalo. Hal ini merupakan kunci keberhasilan dari suatu produk inovasi sebagai terobosan pemasaran yang dapat menarik minat konsumen. Pospayment merupakan alat pembayaran yang dapat dilakukan melalui smartphone dimanapun berada. Selain itu dengan Pospayment, konsumen juga dapat menabung serta menjadi agen dalam mitra pembayaran. Jadi dengan adanya Pospayment, konsumen tidak perlu lagi datang ke kantorpos untuk melakukan pembayaran. Kata Kunci: PT. Pos Indoneisa (Persero), Produk Inovasi, Pospayment, Komunikasi Pemasaran.
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011