SKRIPSI

Penulis / NIM
AFRIADIN JOU PALAHIDU / 291415038
Program Studi
S1 - ILMU KOMUNIKASI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. RAHMATIAH, S.Pd., M.Si / 0011117503
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. SUMARJO, S.Pd., M.Si / 0009067607
Abstrak
Sampah plastik yang sulit terurai akan memberikan dampak terjadinya penimbunan sampah, menyumbat saluran air, banjir dan dapat mengancam kelangsungan biota laut. Kampanye diet plastik ini dirasa penting karena mengingat dampak yang dapat diakibatkan oleh sampah plastik. Penelitian bertujuan untuk mengetahui komunikasi diet plastik yang dilakukan dinas lingkungan hidup kota gorontalo dalam manajemen kampanye diet plastik dilihat dari planning, organizing, actuating, dan controling. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yakni observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi pustaka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan manajemen dalam kampanye diet pada DLH (Dinas Lingkungan Hidup) di Kota Gorontalo meliputi Perencanaan, yakni dilakukan satu tahun sebelum pelaksanaan kegiatan atau program. Setelah perencanaan dibuat, disediakan anggaran untuk menunjang program yang telah di rencanakan. Pengorganisasian, disusun dalam beberapa kelompok yang ada di DLH serta membuat tim kerja yang dirasa mampu untuk mengkampanyekan pengurangan sampah plastik ini. Pelaksanaan, untuk melaksanakan kampanye pengurangan sampah plastik, DLH melakukan upaya dengan membagikan slogan, pamflet, brosur atau sejenisnya. Pengawasan, untuk melakukan pengawasan DLH melakukan cara untuk turun kembali ke lokasi, terutama di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) yang berada di Kecamatan Telaga.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011