SKRIPSI

Penulis / NIM
MOHAMAD RYFAN ABDJUL / 291415078
Program Studi
S1 - ILMU KOMUNIKASI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. NOVAL SUFRIYANTO TALANI, S.Sn, M.Ds, M.Si / 0012117905
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. YOWAN TAMU, S.Ag,.MA / 0006087704
Abstrak
Mohamad Ryfan Abdjul. 2022. Komunikasi Politik Saipul A. Mbuinga Dalam Memimpin Pemerintahan di Kabuputen Pohuwato Skripsi Program Studi Ilmu Komunikasi, Jurusan Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Gorontalo. Dibimbing oleh Dr. Noval S. Talani, S.Sn., M.Ds., M.Si. (Pembimbing I) dan Dr. Yowan Tamu, S.Ag., MA. (Pembimbing II). Politik bukanlah sesuatu yang asing bagi masyarakat Indonesia. Pada ruang-ruang diskusi baik formal maupun nonformal, topik-topik terkait politik selalu menjadi perbincangan hangat oleh hampir semua kalangan. Begitu pula yang terjadi dan dirasakan oleh masyarakat yang berada di Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo. Pada perhelatan pemilihan kepala daerah (Pilkada) pada tahun 2020 silam, terjadi ketegangan politik yang bahkan tersisa pasca Pilkada tersebut. Akhirnya, hal itu menjadi tantangan tersendiri bagi kepala daerah terpilih yaitu Saipul A. Mbuinga. Menariknya lagi, Saipul A. Mbuinga merupakan sosok yang jarang tampil dipermukaan sebagaimana politisi pada umumnya, tetapi hasil mebuktikan, dialah kandidat terpilih di antara 4 pasangan calon yang bersaing untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pohuwato periode 2020-2024. Oleh karena itu, penelitian ini berusaha mengkaji (1) bagaimana komunikasi politik yang dilakukan oleh Saipul A. Mbuinga dengan lawan politik pasca pemilihan kepala daerah, untuk menjaga stabilitas daerah yang dipimpinnya. (2) bagaimana pola komunikasi politik Saipul A. Mbuinga dalam menjalankan pemerintahan, dalam hal ini komunikasi dengan Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Pohuwato, guna menjawab keraguan atas dirinya yang tidak sering tampil selayaknya politisi pada umumnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komunikasi politik Saipul A. Mbuinga dalam memimpin pemerintahan di Kabupaten Pohuwato. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan model deskriptif yang milibatkan enam orang informan. Hasil penelitian ini menemukan bahwa pasca pemilihan kepala daerah, Saipul A. Mbuinga telah melakukan komunikasi politik untuk rekonsiliasi dengan lawan politiknya, bahkan salah satu diantaranya sudah bergabung dengan partai yang dipimpinnya. Dengan organisasi perangkat daerah, pola komunikasi yang dilakukan oleh Saipul A. Mbuinga tidak periodik, dengan maksud lebih banyak dengan melakukan komunikasi secepatnya meskipun hanya melalui telpon. Demikian pula dengan masyarakat, Saipul A. Mbuinga adalah kepala dearah yang lebih suka untuk dihubungi secara langsung. Kata kunci: Komunikasi politik, Saipul A. Mbuinga, Kabupaten Pohuwato, Pemimpin Daerah.
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011