SKRIPSI

Penulis / NIM
GREYS DENINTA A. SALEH / 291417042
Program Studi
S1 - ILMU KOMUNIKASI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. YOWAN TAMU, S.Ag,.MA / 0006087704
Pembimbing 2 / NIDN
CITRA F.I.L DANO PUTRI, S.Pd, M.I.Kom / 0008108407
Abstrak
Manajemen Konflik Interpersonal Pasangan Suami Istri (Studi deskriptif Pada Pasangan Suami Istri Dibawah Umur Di Desa Lamu Kecamatan Batudaa Pantai). Skripsi Greys Deninta Saleh 291417042 2022 ABSTRAK Greys Deninta Saleh. 291417042. 2022. Manajemen Konflik Interpersonal Pasangan Suami Istri (Studi Fenomenologi Pada Pasangan Suami Istri Dibawah Umur Di Desa Lamu Kecamatan Batudaa Pantai). Skripsi. Jurusan Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Gorontalo. Dibawah bimbingan Yowan Tamu S.Ag, MA selaku pembimbing 1 dan Citra F.I.L Dano Putri S.Pd, M.Ikom selaku pembimbing 2. Pernikahan dibawah umur beberapa tahun ini marak terdengar di media sosial dan berita-berita pada media cetak dan elektronik, padahal peraturan perundang-undangan tentang pembatasan usia nikah sudah sangat jelas menekankan bahwa usia yang dapat melaksanakan pernikahan adalah usia 16 tahun untuk wanita dan 19 tahun untuk pria. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis manajemen konflik interpersonal bagi pasangan suami istri di bawah umur. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif pendekatan deskriptif. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi dan dokumentasi. Penelitian ini mengambil 8 orang responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen konflik di setiap pasangan suami istri berbeda-beda dalam hal ini setiap pasangan memiliki cara sendiri dalam menyelesaikan konflik yang terjadi, untuk meminimalisir konflik dalam rumah tangga maka pasangan suami istri harus saling memahami satu sama lain dan berkomunikasi dengan baik dan secara intens dengan masing-masing pasangan agar dapat mengurangi dugaan-dugaan konflik dan tetap berfikir positif dan mengurangi pikiran negatif terhadap pasangan. Pasangan suami istri ini harus lebih banyak lagi memilih strategi-strategi dalam menyelesaikan konflik. Kata Kunci : Manajemen Konflik Interpresonal, Pasangan Suami Istri, Deskriptif
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011