SKRIPSI

Penulis / NIM
RABIA THALIB / 311408052
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. FATMAH AR UMAR, M, Pd / 0004016005
Pembimbing 2 / NIDN
ULFA ZAKARIA, S.Pd, M.Hum / 0023098103
Abstrak
ABSTRAK Thalib. Rabia. 2013. Kata Sifat Bahasa Bolango. Skripsi, Program Studi Bahasa Dan Sastra Indonesia Fakultas Sastra Dan Budaya Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Ibu Dr. Fatma AR. Umar, M.Pd dan pembimbing II Ibu Ulfa Zakaria, S.Pd, M.Hum. Bahasa Bolango adalah salah satu bahasa daerah di Indonesia yang digunakan oleh masyarakat yang berada di Bolaang Mongondow Selatan, Kecamatan Bolaang Uki, tepatnya di desa Soguo, Toluaya, Molibagu, Popodu, Air Panas, Sondana Dan Pentadia. Sebagai bahasa daerah, bahasa Bolango diharapkan dapat tumbuh dan berkembang seiring dengan perkembangan masyarakat yang memilikinya. Namun, kenyataannya sangatlah berbeda. Pemakaian bahasa Bolango sampai sekarang ini bukannya terlihat meningkat melainkan sudah semakin menurun. Maka bahasa Bolango inilah yang akan diteliti. Penelitian ini akan dibatasi pada kata sifat. Dengan permasalah yang dikaji didalamnya adalah bagaimana ciri kata sifat bahasa Bolango, bagaimana bentuk kata sifat bahasa Bolango, dan bagaimana makna kata sifat bahasa Bolango. Secara umum penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran objektif tentang kata sifat bahasa Bolango. Namun, secara khusus penelitian ini bertujuan untuk memperoleh deskripsi tentang ciri, bentuk dan makna kata sifat bahasa Bolango. Adapun manfaat dari penelitian ini yakni bagi peneliti sendiri, bagi masyarakat dan bagi pemerintah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Metode deskriptif kualitatis ini dipilih untuk mendeskripsikan atau menggambarkan kata sifat bahasa Bolango secara objektif sesuai kenyataan di lapangan. Sedangkan teknik analisis data dilakukan dengan cara mengidentifikasi semua bentuk dan ciri serta makna yang berkategori kata sifat, mengklasifikasikan data, menganalisis data, dan menyimpulkan hasil analisis data yang berupa ciri, bentuk dan makna kata sifat dalam bahasa Bolango. Berdasarkan hasil analisis penelitian, dapat disimpulkan bahwa dalam bahasa Bolango terdapat tiga ciri kata sifat. Ketiga ciri tersebut yakni, (1) dapat didampingi dengan pembanding lebe, (2) didampingi penguat rlabango, dan neilanggarli, serta dilekati dengan penguat morlo, (3) dapat diingkari dengan kata deu. Kemudian bentuk kata sifat bahasa Bolango terdiri dari bentuk dasar, bentuk turunan dan bentuk majemuk. Bentuk turunan bahasa Bolango dengan pelekatan prefiks /mo-/, /no-/, /mopo-/, /mongo-/, /motiti-/, serta bentuk berulang dengan pelekatan sufiks /-niado/ dan afiks /mo-a/. Serta makna kata sifat bahasa Bolango dilihat dari segi cirinya dapat berupa, menyatakan tingkat perbandinggan lebih, penguat sekali, agak dan terlalu, dan kata ingkar tidak. Dilihat dari segi bentuk bermakna menjadi, sudah, menyebabkan, memiliki lebih dari satu sifat, melakukan sesuatu, bermakna paling, menunjukan sikap atau watak seseorang serta bentuk majemuk yang bermakna idiom. Kata Kunci: Kata Sifat, Bahasa Bolango
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011