SKRIPSI

Penulis / NIM
ROSIDA YULI / 311408060
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. SAYAMA MALABAR, M.Pd / 0029076008
Pembimbing 2 / NIDN
ULFA ZAKARIA, S.Pd, M.Hum / 0023098103
Abstrak
ROSIDA YULI. 2013, Transposisi Verba ke Nomina dalam Bahasa Wanci di Kecamatan Wangi-wangi Kabupaten Wakatobi Sulawesi Tenggara.Skripsi, Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra dan Budaya, Universitas Negeri Gorontalo.Pembimbing I. Dr. Hj. Sayama Malabar, M.Pd dan Pembimbing II. Ulfa Zakaria, M.Hum. Tujuan dalam penelitian ini yakni; 1) Mendeskripsikan bentuk verba yang bertransposisi ke nomina dalam bahasa Wanci di Kecamatan Wangi-wangi Kabupaten Wakatobi Sulawesi Tenggara ?,2) Mendeskripsikan proses pembentukan transposisi verba ke nomina dalam bahasa Wanci di Kecamatan Wangi-Wangi Kabupaten Wakatobi Sulawesi Tenggara?, dan 3) Mendeskripsikan makna bentukan transposisi verba ke nomina dalam bahasa Wanci di Kecematan Wangi-Wangi Kabupaten Wakatobi Sulawesi Tenggara?. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Metode ini digunakan untuk menggambarkan transposisi verba ke nomina dilihat dari bentuk, proses dan makna dalam bahasa Wanci. Berdasarkan hasil penelitian dapat dikatakan bahwa, verba yang dapat bertransposisi ke nomina dalam bahasa Wanci terdiri dari verba dasar. Verba dasar dibagi menjadi dua macam yakni verba dasar yang tidak yang dapat bertransposisi ke nomina dan verba dasar yang tidak dapat bertransposisi ke nomina dalam bahasa Wanci. Di samping itu, ditemukan verba turunan dalam bahasa Wanci tetapi, verba tururnan ini tidak dapat bertransposisi ke nomina. Dalam bahasa Wanci ditemukan juga proses pembentukan transposisi verba ke nomina yakni melalui proses afiksasi, reduplikasi, dan pemajemukan baik itu berupa verba dasar maupun verba turunan. Proses transposisi verba ke nomina dalam bahasa Wanci menyebabkan perubahan makna pada verba tersebut. Perubahan tersebut disebabkan adanya afiksasi, reduplikasi, dan pemajemukan. Dari hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa bentuk verba yang dapat bertransposisi ke nomina dalam bahasa Wanci yaitu verba dasar dan verba turunan. Proses transposisi verba ke nomina dalam bahasa Wanci dapat terjadi melalui afiksasi, reduplikasi dan pemajemukan. Afiksasi dilakukan dengan pelekatan prefiks pa- dan sufiks –a. Reduplikasi dalam transposisi verba ke nomina dalam bahasa Wanci terdiri dari Pengulangan seluruh, Pengulangan yang berkombinasi dengan pembubuhan sufiks –a, Pengulangan yang berkombinasi dengan pembubuhan konfiks pa-/-a, dan Pengulangan yang berkombinasi dengan pembubuhan prefiks pa-. Serta pemajemukan yang dilakukan dengan menggabungkan dua kata dan membentuk makna baru. Makna bentukan transposisi verba ke nomina dalam bahasa Wanci yaitu; 1) bermakna ‘seseorang yang melakukan pekerjaan atau kegiatan’, 2) bermakna ‘tempat untuk melakukan suatu kegiatan atau pekerjaan’,3) bermakna ‘menyatakan alat’, dan 4) bermakna ‘tentang seseorang’. Kata kunci: transposisi, verba, nomina, bahasa Wanci
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011