SKRIPSI

Penulis / NIM
SRY LENTA GONIBALA / 311409027
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. ASNA NTELU, M.Hum / 0009106211
Pembimbing 2 / NIDN
Prof. Dr. SUPRIYADI, M.Pd / 0006086809
Abstrak
ABSTRAK Sry Lenta Gonibala. 2013. Kemampuan Menulis Teks Berita Pada Siswa Kelas VIII Binsus SMP Negari 2 Kotamobagu Tahun Pelajaran 2011/2012.Program studi pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra dan Budaya, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Hj. Asna Ntelu, M.Hum dan Pembimbing II Dr. Supriyadi, M.Pd. Permasalahan dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimanakah kemampuan siswa menentukan topik berdasarkan tema? (2) Bagaimanakah kemampuan siswa menuliskan pokok-pokok berita berdasarkan topik berita? (3) Bagaimanakah kemampuan siswa menulis teks berita berdasarkan topik dan pokok-pokok berita?. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran jelas tentang kemampuan siswa kelas VIII Binsus SMP Negeri 2 Kotamobagu dalam menulis teks berita.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode gabungan antara metode kualitatif dan metode kuantitatif.Metode kualitatif digunakan untuk memaparkan tentang faktor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar siswa, dan metode kuantitatif digunakan untuk data berupa hasil kerja siswa yang dikonversi dalam bentuk skor atau nilai.Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah (1) teknik observasi, (2) teknik wawancara, (3) dan dokumen.Teknik analisis data terdiri atas prosedur, (1) membaca, (2) melakukan analisis dan pengklasifikasian data, (3) pemberian skor, (4) pengkategorian kemampuan siswa. Hasil penelitian menunjukkan siswa belum mampu menulis teks berita dengan tepat. Hal itu sesuai dengan hasil kerja siswa yang menunjukkan (1) kemampuan siswa menentukan topik berita berdasarkan tema mencapai nilai rata-rata 17,82 dengan presentase 80-89%, (2) kemampuan siswa menulis pokok-pokok berita berdasarkan topik mencapai nilai rata-rata 22,76 dengan presentase 70-79%, (3) kemampuan siswa menulis berita berdasarkan topik dan pokok-pokok berita mencapai nilai rata-rata 13 dengan presentase 1-25. kemampuan menulis teks berita siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Kotamobagu mencapai nilai rata-rata 52,8 dengan presentase 50-69%. Hasil presentase itu membuktikan kemampuan siswa termasuk pada kategori kurang. Kata-kata Kunci: Kemampuan Siswa Menulis Teks Berita
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011