SKRIPSI

Penulis / NIM
ZUAIRIYAH LANCARA / 311409061
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. SAYAMA MALABAR, M.Pd / 0029076008
Pembimbing 2 / NIDN
Prof. Dr. MOH. KARMIN BARUADI, M.Hum / 0026105810
Abstrak
ABSTRAK Zuairiyah Lancara. 2015, Kemampuan Meringkas Teks Eksposisi Peserta Didik Kelas VII-2 SMP Negeri 1 Tapa Tahun Ajaran 2014/2015 Dalam pembelajaran bahasa yang berbasis teks, bahasa Indonesia diajarkan bukan sekedar sebagai pengetahuan bahasa, melainkan sebagai teks yang berfungsi untuk menjadi aktualisasi diri yang penggunaannya pada konteks akademis dan sosial. Namun yang terjadi di sekolah, banyak terdengar keluhan-keluhan dari para peserta didik. Salah satu keluhan mereka adalah mereka belum mampu menguasai berbagai model teks yang diajarkan, sehingga berdampak pada ketidak mampuan peserta didik dalam meringkas teks eksposisi. Adapun permasalahan dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimanakah kemampuan meringkas teks eksposisi peserta didik kelas VII-2 SMP Negeri 1 Tapa tahun ajaran 2014/2015 dilihat dari aspek kesesuaian isi ?. (2) Bagaimanakah kemampuan meringkas teks eksposisi dilihat dari aspek urutan informasi?. (3) Bagaimanakah kemampuan meringkas teks eksposisi dilihat dari aspek kosakata?. (4) Bagaimanakah kemampuan meringkas teks eksposisi dilihat dari aspek kalimat?. (5) Bagaimanakah kemampuan meringkas teks eksposisi dilihat dari aspek ejaan?. Oleh karena itu, Penelitian ini bertujuan memperoleh gambaran secara objektif tentang kemampuan peserta didik kelas VII-2 meringkas teks eksposisi dilihat dari aspek kesesuaian isi, urutan informasi, kosakata, kalimat dan ejaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan dengan menggunakan teknik (1) observasi, (2) wawancara dan (3) tes kemampuan. Data yang diperoleh dianalisis dengan cara (1) membaca satu per satu hasil kerja peserta didik, (2) memberikan skor hasil kerja peserta didik berdasarkan indikator yang telah ditetapkan dengan menggunakan rubrik penilaian, (3) menentukan skor perolehan berdasarkan skala penilaian, (4) menetapkan kriteria pengguasaan, (5) menggunakan rumus distribusi, (6) menyimpulkan hasil penelitian. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) kemampuan meringkas teks eksposisi dilihat dari aspek kesesuaian isi berada pada kategori kurang dengan nilai rata-rata 17,58. (2) kemampuan meringkas teks eksposisi dilihat dari aspek urutan informasi berada pada kategori kurang dengan nilai rata-rata 18,33. (3) kemampuan meringkas teks eksposisi dilihat dari aspek kosakata berada pada kategori kurang dengan nilai rata-rata 12,80. (4) kemampuan meringkas teks eksposisi dilihat dari aspek kalimat berada pada kategori kurang dengan nilai rata-rata 14,38. (5) kemampuan meringkas teks eksposisi dilihat dari aspek ejaan berada pada kategori kurang dengan nilai rata-rata 8,47. Simpulannya kemampuan peserta didik meringkas teks eksposisi secara keseluruhan berada pada kategori baik dengan nilai rata-rata 71,14. Kata kunci : kemampuan, meringkas, teks eksposisi
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011