SKRIPSI

Penulis / NIM
ALWIN A. BOBIHU / 311409110
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. MOH. KARMIN BARUADI, M.Hum / 0026105810
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. DAKIA N. DJOU, M.Hum / 0026085907
Abstrak
ABSTRAK Bobihu, Alwin. 2016. Struktur dan Gaya Bahasa Pengarang dalam Novel "Nak, Maafkan Ibu Tak Mampu Menyekolahkanmu" Karya Wiwid Prasetyo. Skripsi, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra dan Budaya, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I: Prof. Dr. Moh. Karmin Baruadi, M. Hum dan Pembimbing II: Dr. Dakia N. Djou, M.Hum. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana struktur cerita novel NMITMM karya Wiwid Prasetyo? dan (2) Bagaimana gaya bahasa pengarang dalam novel NMITMM karya Wiwid Prasetyo? Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan struktur cerita dan gaya bahasa dalam novel NMITMM karya Wiwid Prasetyo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analisis. Metode deskriptif analisis digunakan untuk mendeskripsikan struktur dan gaya bahasa Wiwid Prsetyo yang kemudian diikuti dngan analisis. Sumber data pada penelitian ini berasal novel NMITMM karyaWiwid Prasetyo berupa gaya bahasa. Adapun teknik yang digunakan dalam mengumpulkan data yaitu teknik studi kepustakaan. Sedangkan teknik analisis data mencakup; membaca, mengidentifikasi, mendeskripsi, menganalisis, menyimpulkan. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan meliputi uraian tentang deskripsi struktur dan gaya bahasa pengarang dalam novel NMITMM karya Wiwid Prasetyo. Selanjutnya deskripsi tersebut diikuti oleh analis. Novel NMITMM karya Wiwid Prasetyo didominasi oleh gaya bahasa perbandingan sehingga gaya bahasa pengarang Wiwid Prasetyo dapat disimpulkan yaitu lebih banyak menggunakan gaya bahasa perbandingan. Sementara gaya bahasa penegasan, gaya bahasa sindiran dan gaya bahasa pertentangan tidak mendominasi tetapi ikut menambah kekayaan gaya bahasa novel. Kata-kata Kunci : struktur, gaya bahasa, novel, Wiwid Prasetyo
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011