Penulis / NIM
GESIKA MUDA / 311411002
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. MOH. KARMIN BARUADI, M.Hum / 0026105810
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. SANCE LAMUSU, M.Hum / 0030086305
Abstrak
ABSTRAK
Gesika Muda. 2015. Simbolisasi Tokoh dalam Naskah drama Republik Reptil karya Radhar Panca Dahana. Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra dan Budaya, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I, Prof. Dr.H. Karmin Baruadi, M,Hum dan Pembimbing II, Dr.Sance A. Lamusu, M.Hum.
Permasalahan dalam penelitian ini yaitu, bagaimana bentuk simbol yang terdapat dalam naskah drama "Republik Reptil" karya Radhar Panca Dahana, bagaimana makna simbol karakter tokoh dalam naskah drama "Republik Reptil" karya Radhar Panca Dahana
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif. Sumber data dalam penelitian adalah naskah drama "Republik Reptil karya Radhar panca Dahana. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi pustaka dan catat, yaitu peneliti sebagai instrumen kunci membaca secara cermat, terarah, dan teliti terhadap sumber. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara, mengumpulkan data, membaca, mengidentifikasi data, mengklasifikasi data, mendeskripsikan data. serta melakukan penarikan kesimpulan terhadap data yang diperoleh. Data dalam kajian ini memaparkan secara jelas keterkaitan makna simbol tokoh serta karakter tokoh yang ada dalam naskah drama.
Hasil penelitian menunjukkan pada mengidentifikasi makna simbol tokoh dalam naskah drama "Republik Reptil". Yaitu menemukan bentuk-bentuk simbol yang ada dalam naskah, serta menganalisis makna simbol tokoh dan karakter yang diperankan dalam naskah drama, memberikan penjelasan tentang karakter yang dimiliki oleh setiap tokoh dalam naskah, menghubungkan antara simbol reptil dengan karakter reptil yang sebenarnya.
Simpulan penelitian ini mengidentifikasi bentuk-bentuk simbol dalam naskah,bentuk-bentuk simbol yang dimaksud yaitu nama-nama tokoh yang ditulis dengan nama-nama reptil. Mendeskripsikan makna simbol dari karakter tokoh dalam naskah drama "Republik Reptil". Makna tokoh dan karakter yang dihubungkan dengan karakter asli dari reptil.
Kata-kata kunci : Simbolisasi, Tokoh, dalam Naskah Drama, Republik Reptil,
Download berkas