SKRIPSI

Penulis / NIM
RIKA T. HABU / 311411051
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. FATMAH AR UMAR, M, Pd / 0004016005
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. DAKIA N. DJOU, M.Hum / 0026085907
Abstrak
ABSTRAK Rika T. Habu, 2015. Makna dan Nilai-Nilai Simbol Nonverbal dalam Pelaksanaan Tumbilotohe bagi Masyarakat Gorontalo. Skripsi, program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra dan Budaya, Universitas Negeri Gorontalo. Ibu Dr. Fatmah AR. Umar, M.pd selaku pembimbing I, dan Bpk H. Dr. Dakia N. Djou, M.Hum selaku pembimbing II. Masalah dalam penelitian ini adalah: 1) bagaimana makna simbol nonverbal dalam pelaksanaan tumbilotohe bagi masayarakat Gorontalo, 2) apakah nilai-nilai simbol nonverbal yang terdapat dalam pelaksanaan tumbilotohe bagi masyarakat Gorontalo. Tujuan penelitian ini adalah: 1) mendeskripsikan makna simbol nonverbal dalam pelaksanaan tumbilotohe bagi masyarakat Gorontalo, 2) mendeskripsikan nilai-nilai simbol nonverbal yang terdapat dalam pelaksanaan tumbilotohe bagi masyarakat Gorontalo. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah: 1) teori semiotik Roland Barthes dilihat dari tingkatan tanda dalam semiotik, 2) teori nilai menurut Sutrisno dilihat dari pembagian nilai, 3) pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan semiotika budaya menurut Roland Barthes. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah data-data ini dikumpulkan dengan cara observasi langsung menjelang pelaksanaan tumbilotohe, wawancara, dan dokumentasi. Setelah data terkumpul, dianalisis dengan menggunakan pendekatan semiotika budaya. Berdasarkan analisis data, maka diperoleh hasil penelitian: 1) proses pelaksanaan tumbilotohe, 2) simbol-simbol nonverbal yang terdapat dalam pelaksanaan tumbilotohe, 3) makna simbol nonverbal (perangkat atau atribut) yang terdapat dalam pelaksanaan tumbilotohe, 4) nilai-nilai simbol nonverbal (perangkat atau atribut) yang terdapat dalam pelaksanaan tumbilotohe, 5) pemaknaan simbol nonverbal dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui makna yang terdapat dalam perangkat adat tumbilotohe, 6) nilai simbol nonverbal dilakukan bertujuan untuk mengetahui nilai-nilai yang terdapat dalam perangkat adat tumbilotohe. Tumbilotohe merupakan salah satu warisan budaya masyarakat Gorontalo yang sampai saat ini masih dilaksanakan secara turun temurun oleh suku Gorontalo.Adapun dalam pelaksanaan tumbilotohe memiliki perangkat-perangkat atau atribut yang digunakan dalam pelaksanaannya, yang bisa dipelajari melalui makna dan nilai-nilai simbol nonverbal. Makna yang dimaksud, adalah makna simbol nonverbal (perangkat atau atribut) yang digunakan dalam pelaksanaan tumbilotohe. Nilai-nilai yang dimaksud, adalah nilai-nilai simbol nonverbal (perangkat atau atribut) yang digunakan dalam pelaksanaan tumbilotohe bagi masyarakat Gorontalo, dibatasi pada nilai intrinsik (kegunaan), dan nilai ekstrinsik (nilai budaya, nilai spritual/religius, dan nilai ekonomi). Pelaksanaan tumbilotohe bagi masyarakat Gorontalo memiliki makna dan nilai-nilai yang terdapat dalam perangkat adatnya. Namun, sebagian besar masyarakat Gorontalo tidak mengetahuinya. Kata Kunci: Makna, Nilai-Nilai, Simbol Nonverbal, Tumbilotohe.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011