SKRIPSI

Penulis / NIM
ASNA MUHARAM / 311411165
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. ELLYANA HINTA, M.Hum / 0023086208
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. SANCE LAMUSU, M.Hum / 0030086305
Abstrak
ABSTRAK Asna Muharam. 311411165. Perbandingan Gaya Bahasa pada Puisi Desa Tinggal karya Mansur Samin dan Puisi Desa karya Kuntowijoyo (Suatu Tinjauan Stilistika). Skripsi Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Sastra dan Budaya, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Ellyana G. Hinta, M.Hum. dan pembimbing II Dr. Sance Lamusu M. Hum. Salah satu aspek penting dalam penciptaan karya sastra adalah gaya bahasa. Dengan gaya bahasa, pembaca dapat (1) menentukan ragam sastra, (2) menandai periode dan angkatan, (3) mengetahui ciri khas pengarang, (4) menentukan tingkat kreatifitas setiap pengarang, serta (5) sebagai wahana ekspresi estetika dalam karya sastra. Masalah yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah sebagai berikut (1) Bagaimana perbandingan gaya bahasa dalam puisi Desa Tinggal karya Mansur Samin dan puisi Desa karya Kuntowijoyo ditinjau dari aspek bunyi, (2) Bagaimana perbandingan gaya bahasa dalam Desa Tinggal karya Mansur Samin dan puisi Desa karya Kuntowijoyo ditinjau dari aspek kata, dan (3) Bagaimana perbandingan gaya bahasa dalam Desa Tinggal karya Mansur Samin dan puisi Desa karya Kuntowijoyo ditinjau dari aspek kalimat. Metodeyang digunakan dalam penelitian iniadalah metode deskriptif komparatif. Sementara data penelitian berupa dua puisi bersumber dari buku antologi puisi. Adapun teknik pengumpulan datanya adalah teknik membaca ketat, teknik membaca sambil mengidentifikasi, dan teknik membaca hermeneutik. Data yang diperoleh dianalisis dengan memanfaatkan teori stilistika dimulai dengana analisis sistematis tentang sistem lingusitik karya sastra, dan dilanjutkan dengan interpretasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aspek bunyi dalam puisi "Desa Tinggal" karya Mansur Samin dan puisi "Desa" karya Kuntowijoyo memiliki aspek bunyi berupa rima dan persajakan serta bunyi asonansi aliterasi.Aspek kata dalam puisi "Desa Tinggal" karya Mansur Samin dan puisi "Desa" karya Kuntowijoyo memiliki aspek kata yang terdiri yaitu diksi dan bahasa kias. Diksi yang terdapat dalam puisi karya Mansur Samin adalah melincak, gardu dan secarik.. Sedangkan pada puisi Kuntowijoyo yaitu hitam dan mengerang. Bahasa kias yang terdapat dalam kedua puisi karya Mansur Samin dan Kuntowijoyo adalah metafora dan personifikasi. Struktur kalimat dan sintaksis hanya terdapat pada struktur kalimat yang taat azas dan penyimpangan struktur sintaksis, hanya terdapat pada puisi "Desa Tinggal" karya Mansur Samin. Berdasarkan hasil analisis terhadap perbandingan gaya bahasa pada puisi hakikatnya sastra diciptakan oleh seseorang pengarang untuk dibaca. Dalam hal ini, membaca merupakan langkah awal untuk memahami dan memaknai karya sastra tersebut. Tetapi, tidak sedikit dari pembaca sastra yang kurang, bahkan tidak dapat memaknai karya sastra yang dibacanya karena sulit memahami bahasanya. Dengan hadirnya penelitian ini, dapat membantu para pembaca memahami pembaca mengerti cara memahami bahasa sastra, tentu mereka dapat memahami dan memaknai karya sastra. Kata Kunci :perbandingan,gaya bahasa, puisi
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011