Penulis / NIM
FEBRIYANTI HASAN / 311411178
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. SAYAMA MALABAR, M.Pd / 0029076008
Pembimbing 2 / NIDN
Prof. Dr. SUPRIYADI, M.Pd / 0006086809
Abstrak
PEMBELAJARAN MENULIS PENGALAMAN PRIBADI
DENGAN MEMPERHATIKAN PILIHAN KATA
PADA PESERTA DIDIK KELAS VII SMP NEGERI 2 TILONGKABILA
TAHUN PELAJARAN 2016/2017
Febriyanti Hasan
Sayama Malabar
Supriyadi
Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Fakultas Sastra dan Budaya
Universitas Negeri Gorontalo
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan (1) mendeskripsikan perencanaan pembelajaran menulis pengalaman pribadi dengan memperhatikan pilihan kata pada peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Tilongkabila tahun pelajaran 2016/2017, (2) mendeskripsikan proses pembelajaran menulis pengalaman pribadi pada peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Tilongkabila tahun pelajaran 2016/2017, (3) mendeskripsikan hasil belajar menulis pengalaman pribadi pada peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Tiongkabila. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif jenis kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah (1) RPP yang digunakan dalam pembelajaran, (2) proses pembelajaran, (3) hasil belajar siswa kelas VII SMP Negeri 2 Tilongkabila, yang diperoleh dari teknik observasi, tes menulis, dan teknik wawancara. Prosedur analisis data: (1) menyalin data hasil observasi pembelajaran menulis pengalaman pribadi, (2) menguraikan komponen-komponen RPP, (3) menganalisis hasil belajar menulis, (4) menyimpukan hasil penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) RPP yang digunakan belum sesuai dengan proses pembelajaran, (2) proses pembelajaran menulis pengalaman pribadi belum mencapai indicator pembelajaran yang ada di SMP Negeri 2 Tilongkabila, (3) hasil pembelajaran menulis pengalaman pribadi pada peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Tilongkabila rata-rata nilai peserta didik belum mencapai nilai yang sesuai dengan KKM pembelajaran.
Kata-kata kunci: pembelajaran, menulis, pengalaman pribadi, diksi.
Download berkas