SKRIPSI

Penulis / NIM
SANDRAWATI MOODUTO / 311412094
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. MOH. KARMIN BARUADI, M.Hum / 0026105810
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. MUSLIMIN, S.Pd, M.Pd / 0017087705
Abstrak
Sandrawati Mooduto. NIM 311412094. Potret Kehidupan Masyarakat Papua dalam Novel Cinta Putih di Bumi Papua karya Dzikry el Han (Suatu Tinjauan Sosiologi Sastra). Skripsi. Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra dan Budaya, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Prof. Dr. Moh. Karmin Baruadi, M.Hum, dan Pembibing II Dr. Muslimin, S.Pd, M.Pd. Novel Cinta Putih di Bumi Papua karya Dzikry el Han mengangkat kehidupan masyarakat Papua yang memegang teguh adat-istiadatnya dan kehidupan masyarakat Papua yang menjunjung tinggi nilai toleransi beragama. Oleh sebab itu tujuan dalam penelitian ini adalah; (1) mendeskripsikan potret kehidupan masyarakat Papua dalam novel Cinta Putih di Bumi Papua karya Dzikry el Han ditinjau dari adat-istiadat, (2) mendeskripsikan potret kehidupan masyarakat Papua dalam novel Cinta Putih di Bumi Papua karya Dzikry el Han ditinjau dari agama, (3) mendeskripsikan potret kehidupan masyarakat Papua dalam novel Cinta Putih di Bumi Papua karya Dzikry el Han ditinjau dari pendidikan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori sosiologi sastra yang dikemukakan oleh Ian Watt dan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analitik. Sumber data dalam penelitian ini adalah novel Cinta Putih di Bumi Papua karya Dzikry el Han. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik kepustakaan, yakni data-data yang berhubungan dengan penelitian dikumpul dan ditelaah sehingga menjadi hasil penelitian. Analisis data dilakukan dengan cara menganalisis potret kehidupan masyarakat Papua dalam novel yang diperoleh melalui kutipan-kutipan yang ada dalam novel Cinta Putih di Bumi Papua karya Dzikry el Han. Berdasarkan hasil penelitian, bahwa novel Cinta Putih di Bumi Papua karya Dzikry el Han banyak memaparkan potret kehidupan masyarakat Papua. Potret kehidupan tersebut yakni (1) Masyarakat Papua yang masih memegang teguh adat-istiadat seperti terlihat pada kebiasaan masyarakat Papua dalam melakukan upacara adat serta adanya kepercayaan masyarakat Papua terhadap hal-hal gaib, (2) Masyarakat Papua yang memandang adat di atas dari segalanya sebab masyarakat Papua meyakini bahwa mereka terlebih dulu mengenal adat dibandingkan agama, (3) Masyarakat Papua yang memiliki kepedulian terhadap pendidikan. Kata Kunci: Potret Kehidupan, Adat-istiadat, Agama, Pendidikan, Novel, Sosiologi Sastra.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011