SKRIPSI

Penulis / NIM
WAHYUNI MOKOAGOW / 311413147
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. MOH. KARMIN BARUADI, M.Hum / 0026105810
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. ELLYANA HINTA, M.Hum / 0023086208
Abstrak
ABSTRAK Wahyuni Mokoagow. 2020. Afiks Pembentuk Verba dalam Bahasa Mongondow. Program Studi S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Sastra dan Budaya, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Prof. Dr. Moh. Karmin Baruadi, M.Hum dan Pembimbing II Dr. Ellyana Hinta, M.Hum. Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah; (1) afiks apa saja yang membentuk verba dalam bahasa Mongondow? (2) apa makna afiks pembentuk verba dalam bahasa Mongondow? Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan afiks yang dapat membentuk verba dalam bahasa Mongondow, (2) mendeskripsikan makna afiks pembentuk verba dalam bahasa Mongondow. Penelitian ini menggunakan teori Abdul Chaer. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif, yaitu menyajikan data tentang jenis dan makna afiks pembentuk verba dalam bahasa Mongondow. Data diperoleh dari percakapan masyarakat di desa Kayumoyondi Kecamatan Tutuyan Kabupaten Bolaang Mongondow Timur. Sumber data lain peneliti peroleh dari referensi bahasa Mongondow yang terdapat pada cerita rakyat bahasa Mongondow. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik rekam, teknik simak bebas tak libat cakap dan teknik pengumpulan dokumen. Teknik analisis data yang digunakan yaitu mentranskripsi, menerjemahkan, mengklasifikasi, mendeskripsikan dan menyimpulkan. Berdasarkan analisis hasil penelitian ditemukan afiks pembentuk verba dalam bahasa Mongondow terdiri dari prefiks {i-} dengan alomorf {in-}, {mo-} dengan alomorf {mog-} dan {mong-}, {mogog-}, {noro-}, {noyo-}, {pino}, dan prefiks {po-}. Infiks {-im-}, {-in-}, dan {-um-}. Sufiks {-on}. Konfiks {i-an}, {in-don}, dan {kino-an}. Afiks-afiks tersebut memiliki makna gramatikal tertentu, seperti menyatakan suatu tindakan pasif, makna melakukan (dasar), makna mempunyai (dasar), makna mengalami (dasar), makna menyuruh lakukan (dasar), makna sedang dalam keadaan (dasar), makna dalam keadaan (dasar), makna akan di (dasar) dan makna tidak sengaja (dasar). Kata-kata kunci: afiks, verba, bahasa Mongondow.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011