Penulis / NIM
FIDYANINGSIH AR. SIMATAU / 331312009
Program Studi
D3 - PARIWISATA
Pembimbing 1 / NIDN
ASMINAR MOKODONGAN / 0028087703
Pembimbing 2 / NIDN
POPPY ARNOLD KADIR, MM.Par / 0002087605
Abstrak
ABSTRAK
Fidyaningsih AR. Simatau. 2015. Upaya Public Relation dalam membangun Brand Positioning Hotel Grand Q Gorontalo. Tugas Akhir, program studi DIII Pariwsata konsentrasi Perhotelan, Fakultas Sastra dan Budaya, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Asminar Mokodongan, SE., MM.Par dan Pembimbing II Poppy Arnold Kadir, SE., MM.Par.
Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui bagaimana upaya dari pihak Public Relation dalam membangun Brand Positionng Hotel Grand Q di benak masyarakat. Penelitian ini dilaksanakan di Hotel Grand Q Gorontalo.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif yang memerlukan seorang informan yang dapat memberikan informasi. Pengumpulan data menggunakan studi dokumentasi, observasi, dan wawancara.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukan pihak PR hotel Grand Q sudah berupaya untuk melakukan publikasi terhadap kegiatan-kegiatan baru yang akan diadakan oleh hotel malalui beberapa media. Namun untuk saat ini upaya PR belum terlaksana dengan maksimal, sesuai dari hasil wawancara dan observasi di situs online, bahwa pelanggan sudah bisa menilai dari berbagai aspek seperti lokasi, pelayanan, harga, kenyamanan/kebersihan, restoran, manfaat yang diterima tamu dalam menggunakan produk/fasilitas, dan keunggulan/keunikan yang akan berdampak pada Brand Positioning hotel Grand Q.
Kata Kunci : Upaya Public Relation dan Positioning
Download berkas