SKRIPSI

Penulis / NIM
ETITA ALFIANA MOKOGINTA / 331314009
Program Studi
D3 - PARIWISATA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. BAMBANG SUHARTO, SST. Par., MM.Par. / 0003037202
Pembimbing 2 / NIDN
KRISHNA ANUGRAH, SST.Par, M.Par / 0018117604
Abstrak
ABSTRAK Etita Alfiana Mokoginta, Nim. 331314009. "Studi Potensi Pantai Kurenai Sebagai Destinasi Wisata Syariah di Provinsi Gorontalo". Tugas Akhir, Konsentrasi Bina Wisata, Diploma III Jurusan Pariwisata Fakultas Sastra dan Budaya Universitas Negeri Gorontalo 2018. Di bawah bimbingan Bapak Dr. Bambang Suharto, SST., MM. Par selaku pembimbing Akademik yang sekaligus Pembimbing I dan Bapak Krishna Anugrah, MM., M.Par selaku pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk menggali Potensi Pengembangan Pantai Kurenai sebagai Destinasi Wisata Pantai Syariah untuk menjawab kebutuhan pasar dunia. Berdasarkan permasalahan tersebut penelitian ini merumuskan masalah faktor-faktor pendukung dan penghambat pengembangan produk perencanaan Destinasi Wisata Pantai Syariah. Dalam Penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif, dimana metode ini penulis terlibat langsung di lapangan sehingganya data yang diperoleh benar-benar sesuai dengan keadaan lapangan, kemudian mendeskripsikan data yang ada dilapangan selanjutnya data dianalisis untuk menjawab rumusan masalah. Teknik pengumpulan data ini dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan studi dokumen. Dari hasil penelitian ini, penulis mendapatkan bahwa Pantai Kurenai berpotensi untuk dikembangkan menjadi Destinasi Wisata Syariah dilihat dari fenomena alam, panorama dan kondisi fisik seperti lokasi, topografi, iklim, air, atraksi wisata, aksesibilitas, insfrastruktur, akomodasi, serta sapta pesona. Adapun peneliti menemukan faktor-faktor penghambat seperti keterlibatan pemerintah, keterlibatan masyarakat, serta konflik antara umat beragama. Namun, hasil yang ditemui dilapangan lebih dominan pada faktor pendukung dalam hal pengembangan sebagai Objek Wisata Syariah. Artinya, pengembangan produk perencanaan Destinasi Wisata Syariah dapat diwujudkan dengan menggunakan teori Islam Nusantara. Dimana penerapan teori ini berdasarkan asas, norma, dan aturan syariah Islam yang dapat diterima oleh wisatawan muslim maupun wisatawan umum. Kata Kunci: Pariwisata Syariah, Destinasi Wisata Pantai Syariah, Pantai Syariah Kurenai
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011