SKRIPSI

Penulis / NIM
SRI WIDARTI R. ODJO / 411410034
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN MATEMATIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Dra KARTIN USMAN, M.Pd / 0021106305
Pembimbing 2 / NIDN
NURWAN / 0010058106
Abstrak
Sriwidarti R. Odjo : Pengaruh Pendekatan Ilmiah (Scientific Approach) Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Pembelajaran Matematika Kelas VII Materi Layang-Layang Dan Trapesium. Skripsi. Gorontalo. Jurusan Pendidikan Matematika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Gorontalo. 2014. Penelitian yang dilakukan merupakan suatu kajian studi eksperimen di salah satu SMP yang ada di Kabupaten Gorontalo, yang bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan antara hasil belajar siswa yang menggunakan pendekatan Ilmiah (Scientific Approach) terhadap hasil belajar yang diajarkan dengan pembelajaran yang tidak menggunakan pendekatan Ilmiah (Scientific Approach). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII yang ada di SMP Negeri 7 Telaga Biru yang berjumlah 61 orang dan terdistribusi pada 2 kelas. Sample dalam penelitian ini adalah kelas VII1 dengan jumlah 29 siswa dan Kelas VII2 dengan jumlah 32 siswa. Sampel ini ditentukan dengan menggunakan sampel jenuh yaitu seluruh populasi dijadikan sampel. Data penelitian dikumpulkan melalui instrumen tes hasil belajar dan dianalisis secara deskriptif dan inferensial. Analisis deskriptif dilakukan melalui tabel distribusi frekuensi dengan mempersentasikan rata-rata dan analisis inferensial dilakukan melalui uji-t untuk menguji hipotesis penelitian. Data hasil penelitian diuji normalitasnya dengan menggunakan statistic uji dan diperoleh nilai Lhitung < Ltabel yaitu untuk kelas eksperimen sebesar 0,1260 < 0,162dan untuk kelas kontrol sebesar 0,109< 0,1566. Data hasil penelitian ini menunjukkan bahwa untuk kedua kelas data tersebut dapat terdistribusi secara normal. Berdasarkan hasil pengujian normalitas data, maka rata-rata skor hasil belajar siswa menggunakan statistik uji t. Dari hasil pengujian hipotesis pada taraf signifikan didapatkan thitung > ttabel yaitu 5,554 >1,7605. Sehingga dari hasil ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang berarti yakni hasil belajar siswa dengan pembelajaran yang menggunakan pendekatan Ilmiah (Scientific Approach) lebih unggul dari hasil belajar siswa dengan pembelajaran yang tidak menggunakan pendekatan Ilmiah (Scientific Approach) atau pembelajaran konvensional. Kata Kunci : Pendekatan Ilmiah (Scientific Approach) dan Hasil Belajar Siswa
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011