SKRIPSI

Penulis / NIM
SRI NELSI MUI / 411410052
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN MATEMATIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Drs YAMIN ISMAIL, M.Pd / 0009115907
Pembimbing 2 / NIDN
DEWI RAHMAWATY ISA, S.Si., M.Pd / 0007018202
Abstrak
ABSTRAK Sri Nelsi Mui, 411 410 052. 2014."Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematika Siswa Melalui Pendekatan Matematika Realistik Pada Pokok Bahasan Prisma Tegak Kelas V SDN 105 Kota Utara". Skripsi. Gorontalo. Jurusan Pendidikan Matematika fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing : (1) Drs. Yamin Ismail, M.Pd, (2) Dewi Rahmawaty Isa, S.Si.M.Pd Penelitian tindakan kelas (PTK) ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman konsep matematika siswa kelas V SDN 105 Kota Utara pada materi Prisma Tegak dengan menggunakan pendekatan matematika realistik.Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V yang terdiri dari 22 siswa dengan komposisi laki-laki 12 siswa dan perempuan 10 siswa.Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus yang terdiri dari empat komponen, yaitu: perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, pengamatan dan evaluasi, serta analisis dan refleksi. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan tes. Observasi dilakukan untuk mengamati kegiatan guru dan siswa, sedangkan tes dilakukan untuk mengukur tingkat keberhasilan siswa yang dibelajarkan dengan menggunakan pendekatan matematika realistik.Hasil penelitian pada siklus I menunjukan bahwa dari 22 siswa kelas V yang dikenai tindakan ada 9 siswa (40.91%) yang telah mencapai kriteria ketuntasan, sedangkan 13 siswa (59.09%) belum tuntas.Persentase keberhasilan siswa pada siklus I ini belum mencapai kriteria ketuntasan yang ditetapkan, untuk itu perlu dilakukan perbaikan atas kekurangan-kekurangan pada siklus berikutnya. Pada siklus II presentase ketuntasan meningkat menjadi 18 siswa (81,8%) sedangkan yang tidak tuntas 4 siswa (18,2%). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa "Jika Pendekatan Matematika Realistik diterapkan pada pembelajaran Materi Prisma Tegak, maka pemahaman konsep matematika siswa SDN 105 Kota Utara akan meningkat". Kata Kunci : Pemahaman konsep, pendekatan matematika realistik.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011