Penulis / NIM
ABDUL HARIS HUSAIN / 411410087
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN MATEMATIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. Drs. HAMZAH B UNO, M.Pd / 0001066304
Pembimbing 2 / NIDN
NURSIYA BITO, S.Pd, M.Pd / 0022038003
Abstrak
ABSTRAK
Abdul Haris Husain. 2014. Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SMP Negeri 2 Pinogaluman Pada Materi Prisma Tegak Melalui Pendekatan Pembelajaran Kontekstual. Skripsi, Program Studi Pendidikan Matematika Jurusan Pendidikan Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I, Prof. Hamzah B. Uno, M.Pd. Pembimbing II, Nursiya Bito, S.Pd, M.Pd.
Tujuan penelitian untuk meningkatkah hasil belajar siswa. Dalam penelitian ini dipilih materi prisma tegak dan limas, adapun tehnik pengumpulan data yaitu melalui lembar observasi kegiatan guru dan siswa serta tes hasil belajar. Setelah penelitian dilaksanakan ditemukan bahwa Pendekatan Pembelajaran Kontekstual (Contekstual Teaching Learning) dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIIIA Semester II SMP Negeri 2 Pinogaluman pada materi Prisma dan Limas. Peningkatan hasil belajar diperoleh dari hasil tes tindakan setiap siklus, dimana siklus I hanya mencapai 53,33 %, dan siklus II mencapai 92,8%. Pendekatan Pembelajaran Kontekstual (Contekstual Teaching Learning) sudah terlaksana sesuai dengan skenario pembelajaran di kelas VIIIA SMP Negeri 2 Pinogaluman. Keterlaksanaan dari siklus I mencapai rata-rata sebesar 53,33%, dan siklus II mencapai rata-rata sebesar 92,8%. Penelitian ini dapat memberikan kontribusi positif terhadapa guru mata pelajaran karena dapat membantu guru tersebut dalam melaksanakan proses pembelajaran.
Download berkas