SKRIPSI

Penulis / NIM
ERNA ANIS NUSA / 411411066
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN MATEMATIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. SARSON W DJ POMALATO, M.Pd / 0008086010
Pembimbing 2 / NIDN
DEWI RAHMAWATY ISA, S.Si., M.Pd / 0007018202
Abstrak
Erna Anis Nusa. Deskripsi Kemampuan Pemecahan Masalah Dalam Pembelajaran Matematika Di SMP Negeri 1 Botupingge Kelas VIIC Pada Materi Bangun Datar. Jurusan Pendidikan Matematika Fakultas Matematika Dan IPA Universitas Negeri Gorontalo. 2016. Skripsi diBawah Bimbingan. Pembimbing 1 Bapak Prof. Dr. Sarson W DJ Pomalato, M.Pd Dan Pembimbing 2 Ibu Dewi Rahmawaty Isa, S.Si, M.Pd. Tujuan penelitian ini adalah untuk menggambarkan bagaimana kemampuan pemecahan masalah di SMP Botupingge Kelas VII. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 1 Botupingge. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas VIIC. Tekhnik pengumpulan data dilakukan dengan tes dan wawancara. Tes untuk mengukur kemampuan pemecahan masalah dalam menyelesaikan soal yang telah diberikan. sedangkan angket untuk mengukur kemampuan pemecahan masalah siswa dalam bentuk pernyataan dengan indikator yang sudah diuraikan dalam bab II. Berdasrkan hasl analisis kemampuan pemecahan masalah siswa dalam pembelajaran matematika dikategorikan dengan capaian keemampuan baik, cukup, dan kurang. capaian kemampuan baik dilihat dari kemampuan siswa dalam menyelesaikan masalah matenatika yang telah diberikan, dimana siswa dapat menyelesaikan soal secara menyeluruh dan juga memenuhi indikator dari pemecahan masalah. capaian kemampuan cukup dimana siswa sudah mampua memahami masalah dan merumuskan tetapi masih keliru dalam melakukan perhitungan dan tidak lagi memeriksa hasil pekerjaan. capaian kemampuan secara umum belum bisa memahami masalah dan melaksanakan indikator kedua sampai keempat dari semua soal yang telah diberikan. Sehingganya dalam diagram dengan jelas menggambarkan dari tahap satu ketahap empat mengalami penurunan kemampuan pemecahan masalah, khususnya merujuk pada empat indikator yang digunakan dalam penelitian ini. sehingganya apabila dirata-ratakan,Nilai kemampuan pemecahan siswa dalam memecahkan masalah dalam pembelajaran matematika dari tahap pertama hingga tahap kemepat mencapai 56,67. Sesuai dengan skala kategori kemampuan maka hasil rata-rata dari tahap pertama hingga tahap keempat masuk pada kategori cukup. Hal ini secara umum menunjukkan deskripsi kemampuan pemecahan masalah dalam pembelajaran matematika di SMP Negeri 1 Botupingge cukup. Kata Kunci : Pemecahan Masalah
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011