SKRIPSI

Penulis / NIM
SARTIN PUNONO / 411415103
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN MATEMATIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Drs SUMARNO ISMAIL, M.Pd / 0029116204
Pembimbing 2 / NIDN
NOVIANITA ACHMAD, M.Si / 0017117411
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan bahan ajar matematika pada materi bangun ruang sisi datar berbasis pendekatan saintifik untuk kelas VIII SMP. Bahan ajar ini dikembangkan dengan mempertimbangkan aspek pembelajaran berbasis pendekatan saintifik dengan tahapan-tahapan mengamati (untuk mengidentifikasi atau menemukan masalah), merumuskan masalah, mengajukan hipotesis, mengumpulkan data dengan berbagai teknik, menganalisis data, menarik kesimpulan, dan mengkomunikasikan konsep, hukum, dan prinsip yang ditemukan. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan produk bahan ajar matematika. Penelitian pengembangan ini mengikuti model pengembangan four-D model thiagarajan, Semmel dan Semmel yang terdiri dari empat tahap yaitu define, design, develop, dan disseminate, dengan model bahan ajar yang terdiri dari (1) cover dan kata pengantar bahan ajar, (2) bab 1 berulang disetiap bab (pendahuluan, penyajian materi dan penutup),(3) daftar pustaka dan (4) glosarim. Bahan ajar yang dikembangkan memuat materi bangun ruang sisi datar untuk kelas VIII SMP Semester genap. Hasil pengembangan bahan ajar setelah diuji cobakan diperoleh hasil bahwa baik peserta didik dan guru pengajar sangat merespon baik pada penggunaan bahan ajar yang telah disusun. Bahan ajar juga divalidasi oleh dosen jurusan Matematika dan guru mata pelajaran Matematika yang ada di SMP. Kata Kunci: Pengembangan, bahan ajar, Pendekatan Saintifik, Bangun Ruang Sisi Datar
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011