SKRIPSI

Penulis / NIM
INSYIRAH PAPUTUNGAN / 411416012
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN MATEMATIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. ABDUL DJABAR MOHIDIN, M.Pd / 0017076107
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. MAJID, M.Pd / 0001026705
Abstrak
Insyirah Paputungan. 411416012. 2022. Analisis Pemahaman Matematika dalam Pembelajaran Menggunakan Multimedia Interaktif Pada Materi Segiempat Di Kelas IV SDN No. 98 Kota Utara. Skripsi. Gorontalo. Program Studi Pendidikan Matematika, Jurusan Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing: (1) Dr. Abdul Djabar Mohidin, M.Pd, (2) Dr. Majid, M.Pd Penelitian ini adalah penelitian deskriptif yang bertujuan untuk mendeskripsikan analisis pemahaman matematika siswa dalam pembelajaran menggunakan multimedia interaktif pada materi segiempat di kelas IV SDN No. 98 Kota Utara. Subjek penelitiannya adalah siswa-siswi kelas IV SDN No. 98 Kota Utara yang berjumlah 23 orang. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu berbentuk tes uraian yang berjumlah 8 soal. Untuk mengukur bagaimana pemahaman matematika siswa digunakan 4 indikator, antara lain: (1) mengklasifikasi objek-objek menurut sifat-sifat tertentu (sesuai dengan konsepnya), (2) memberi contoh dan non-contoh dari konsep, (3) menyatakan ulang sebuah konsep, (4) mengaplikasikan konsep atau algoritma pemecahan masalah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemahaman matematika siswa kelas IV SDN No. 98 Kota Utara setelah mengikuti proses pembelajaran menggunakan multimedia interaktif tergolong pada kategori cukup dengan persentase yang didapat sebesar 55,07%. Sedangkan untuk hasil setiap indikator memperoleh persentase antara lain 60,14% untuk indikator pertama dan tergolong kategori tinggi, 55,07% untuk indikator kedua dan tergolong kategori cukup, 63,77% untuk indikator ketiga dan tergolong kategori tinggi, serta 43,84% untuk indikator keempat dan tergolong kategori cukup. Kata Kunci: Pemahaman Matematika, Multimedia Interaktif, Segiempat
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011