SKRIPSI

Penulis / NIM
NURFAIDA BAID / 411418018
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN MATEMATIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. EVI HULUKATI, M.Pd / 0030056009
Pembimbing 2 / NIDN
Dra KARTIN USMAN, M.Pd / 0021106305
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas VII SMP Negeri 1 Suwawa Tengah dengan menerapkan model pembelajaran Talking Stick. Jenis penelitian ini termasuk jenis penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII SMP Negeri 1 Suwawa Tengah pada tahun ajaran 2021/2022 sebanyak 23 orang. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah observasi dan tes. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah analisis data observasi guru, analisis data observasi siswa, dan analisis tes hasil belajar. Prosedur penelitian yang dilakukan yaitu perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Penelitian ini dilakukan secara bertahap dengan dua siklus yaitu siklus I dan siklus II. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase ketuntasan nilai hasil belajar matematika siswa sebesar 52,82% pada siklus I, dan 82,60% pada siklus II. Dengan demikian, terdapat peningkatan hasil belajar matematika ssiswa sebesar 27,78%. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa hasil belajar siswa pada materi aritmetika sosial mengalami peningkatan setelah diterapkannya model pembelajaran Talking Stick dengan dua siklus tahap pembelajaran. Kata Kunci: Talking Stick, Hasil Belajar, Aritmetika Sosial
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011