Penulis / NIM
ADE MULYANA A. DJAFAR / 412417006
Program Studi
S1 - MATEMATIKA
Pembimbing 1 / NIDN
NURWAN / 0010058106
Pembimbing 2 / NIDN
SALMUN K. NASIB, S.Pd., M.Si / 0030038903
Abstrak
ABSTRAK
ADE MULYANA A. DJAFAR, 2021. PENERAPAN ALGORITMA DIJKSTRA
DAN ALGORITMA A*(STAR) PADA PENENTUAN JARAK TERPENDEK JALUR
PARIWISATA (Studi Kasus Pada Provinsi Gorontalo). Skripsi. Gorontalo. Program
Studi Matematika. Jurusan Matematika. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan
Alam. Universitas Negeri Gorontalo.
Pembimbing : (1) Nurwan, S.Pd., M.Si., (2) Salmun K. Nasib, S.Pd., M.Si.
Algortitma A-Star merupakan salah satu algoritma untuk penentuan rute agar menjadi
optimal dan komplit. Algoritma A-Star dapat dikatakan sebagai algoritma untuk
mencari rute yang terbaik dalam menentukan jalur yang lebih pendek dengan
menggunakan perhitungan yang lebih kecil pada jalur dari simpul awal menuju simpul
akhir. Algoritma Dijkstra sering digunakan dalam penentuan rute terpendek, dalam
penggunaannya algoritma ini menggunakan simpul pada jaringan jalan yang terbilang
sederhana. Penggunaan Algoritma Dijkstra biasa juga digunakan untuk menentukan
rute terpendek dari suatu graf dan dipastikan akan menghasilkan rute terbaik, yaitu
dengan memilih dan menganalisis bobot dari simpul yang belum dipilih, selanjutnya
memilih simpul dengan bobot terkecil. Hasil rute terpendek dari titik awal ke titik-titik
akhir menggunakan algoritma Dijkstra dan Algortma A-Star memiliki Rute yang sama
dan total jarak yang sama yaitu 497,1 km.
Kata Kunci: Teori Graf, Algoritma Dijkstra, Algoritma A*
Download berkas