SKRIPSI

Penulis / NIM
STEVANI EKA PRATIWI KARIM / 421406005
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN FISIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. H. YOSEPH PARAMATA, M. Pd / 0015086106
Pembimbing 2 / NIDN
AHMAD ZAINURI, S.Pd, MT / 0021077302
Abstrak
Stevani Eka Pratiwi Karim, 421 406 005. Pengaruh Penggunaan Teknik SQ4R (Survey, Question, Read, Reflect, Recite, Review) Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Fisika". SKRIPSI. Jurusan Pendidikan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Prof. Dr. H. Yoseph Paramata, M.Pd. Pembimbing II Ahmad Zainuri, S.Pd, MT. 2014. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan hasil belajar yang signifikan antara siswa yang diajar dengan menggunakan teknik SQ4R dan yang tanpa menggunakan teknik SQ4R. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Telaga Kabupaten Gorontalo, Tahun Pelajaran 2014-2015. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas XI SMA Negeri 1 Telaga dengan jumlah sampel 59 siswa. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik Cluster Random Sampling. Metode yang digunakan adalah eksperimen dengan rancangan Posttest-Only Control Grup Design. Pengukuran hasil belajar berbentuk tes uraian. Instrumen penelitian telah memenuhi syarat validasi butir dan reliabilitas instrumen. Berdasarkan hasil penelitian, penggunaan teknik SQ4R lebih baik dari pembelajaran langsung. Ini dapat dilihat pada perbedaan hasil belajar siswa pada kelas eksperimen dan kelas kontrol yaitu nilai rata-rata hasil belajar siswa pada kelas eksperimen( x ...1) = 59.71 dan kelas kontrol ( x ...2) = 49.26. Hal ini juga dapat dibuktikan melalui test dengan taraf nyata 0.05 dan dk = 55 menunjukkan thitung dengan ttabel. Diperoleh thitung = 2.649 untuk = 0.05 diperoleh ttabel = 1.67, thitung berada diluar daerah penerimaan H0, sehingga H0 ditolak dan H1 diterima. Dengan demikian, adanya perbedaan hasil belajar antara kelas eksperimen dan kelas kontrol menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan teknik SQ4R terhadap hasil belajar siswa. Kata Kunci : Teknik SQ4R, Hasil Belajar Siswa
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011