SKRIPSI

Penulis / NIM
ABDUL HALIM ISHAQ / 421408002
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN FISIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. H. YOSEPH PARAMATA, M. Pd / 0015086106
Pembimbing 2 / NIDN
RAGHEL YUNGINGER, S.Pd, M.Si / 0026107704
Abstrak
Abdul Halim Ishaq. Analisis Keterampilan Mahasiswa Dalam Melaksanakan Praktikum Dan Menyusun Laporan Praktikum Fisika Dasar I”. (Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Fisika Universitas Negeri Gorontalo). Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui gambaran tentang keterampilan praktikum Fisika Dasar I pada mahasiswa Jurusan Fisika semester I; (2) mengetahui gambaran hasil laporan praktikum Fisika Dasar I pada mahasiswa Jurusan Fisika semester I. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Pengambilan sampel dengan Teknik Random Sampling sebanyak 41 mahasiswa Jurusan Fisika semester I. Pengambilan data mengunakan format penilaian yang berisi 6 item keterampilan yaitu mengidentifikasi alat dan bahan, merangkai alat, mengoperasikan alat, membaca hasil pengukuran, menyajikan data, menafsirkan kecenderungan data, serta 12 aspek susunan laporan praktikum Fisika dasar I yaitu judul, tujuan, rumusan masalah, teori, variabel, alat dan bahan, prosedur kerja, hasil praktikum, pengolahan data, analisis data, kemungkinan kesalahan dan kesimpulan. Teknik pengumpulan data Observasi dan Dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan statistik deskriptif yang berupa tabel, diagram dan persentase. Hasil penelitian memberikan gambaran bahwa pada percobaan Archimedes, Hukum II Newton, dan Pemuaian Linear keterampilan melaksanakan praktikum Fisika Dasar I rata-rata menunjukkan kategori baik dengan persentase sebesar 60,98 %. Hasil laporan praktikum Fisika Dasar I rata-rata menunjukkan kategori baik dengan persentase sebesar 73,17 %. Sedangkan untuk tiap item keterampilan menunjukkan kategori yang berbeda-beda. Untuk keterampilan mengidentifikasi alat dan bahan, merangkai alat, mengoperasikan alat, menyajikan data sudah baik dan untuk keterampilan membaca hasil pengukuran dan menafsirkan kecenderungan data masih kurang agar lebih ditingkatkan. Sedangkan untuk susunan laporan pada aspek judul, tujuan, rumusan masalah, teori, prosedur kerja, hasil praktikum, kemungkinan kesalahan dan kesimpulan sudah baik. untuk aspek variabel, pengolahan data dan analisi data yang perlu diperbaiki dan ditingkatkan lagi. Kata kunci : Keterampilan Praktikum, Percobaan Praktikum Fisika Dasar I, Susunan Laporan Praktikum.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011