Penulis / NIM
AHMAD BASARI / 421408004
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN FISIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. SUNARTY SULY ERAKU, S.Pd, M.Pd / 0003097003
Pembimbing 2 / NIDN
SUPARTIN, M.Pd / 0012047605
Abstrak
ABSTRAK
Ahmad Basari. 2015. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kemampuan Bertanya Siswa Dalam Pembelajaran Fisika di SMA Muhammadiyah Kota Gorontalo. Jurusan Fisika. Prodi Pendidikan Fisika. Fakultas Matematika dan IPA. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I: Dr. Sunarti S. Eraku, M.Pd; dan Pembimbing II: Supartin, M.Pd.
Permasalahan yang menjadi fokus penelitian ini adalah bagaimana deskripsi faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan bertanya siswa dalam pembelajaran fisika. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui deskripsi faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan bertanya siswa dalam pembelajaran fisika di SMA Muhammadiyah Kota Gorontalo. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, penelitian ini dimaksud untuk mengetahui bagaimana deskripsi faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan bertanya siswa dalam pembelajaran fisika. Dengan populasi kelas X jurusan IPA di SMA Muhammadiyah Kota Gorontalo yang berjumlah 16 siswa, yang dijadikan sampel sebanyak 16 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, dan dianalisis menggunakan analisis persentase. Dari hasil penelitian menunjukan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan bertanya siswa pada indikator (1) Minat siswa dalam bertanya memperoleh 68,75%; indikator (2) Memiliki perasaan takut atau kurang berani bertanya memperoleh 58,33%; indikator (3) Motif keingintahuan siswa memperoleh 57,5%; (4) Kebiasaan siswa belajar di sekolah memperoleh 55,83%; indikator (5) Faktor guru (kurang motivasi) memperoleh 77,5%; indikator (6) Faktor Lingkungan (sarana belajar) memperoleh 59,16%; dan indikator (7) Kehidupan keluarga dan masyarakat yang tidak membiasakan siswa untuk bertanya memperoleh 62,81%.
Kata kunci: Kemampuan bertanya siswa
Download berkas