Penulis / NIM
HADIJA PETTA EPPE / 421408025
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN FISIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. H. YOSEPH PARAMATA, M. Pd / 0015086106
Pembimbing 2 / NIDN
SUPARTIN, M.Pd / 0012047605
Abstrak
ABSTRAK
Hadija Petta Eppe, 2013. Analisis Aktifitas Guru dalam Pembelajaran Fisika Pada Mata Pelajaran IPA SAINS di Kecamatan Luwuk Kabupaten Banggai (Suatu Penelitian di Kelas VII SMP dan MTs Negeri Luwuk, Kecamatan Luwuk). Skripsi, Program Studi Pendidikan Fisika, Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing: (1) Prof. Dr. H. Yoseph Paramata M.Pd, (2) Supartin M.Pd.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui aktifitas guru dalam pembelajaran fisika di SMP dan MTs Negeri Luwuk. Dalam penelitian ini dilibatkan 4 orang guru sebagai obyek penelitian dalam proses pembelajaran diantaranya SMP Negeri 1 Luwuk, SMP Negeri 2 Luwuk, SMP Negeri 3 Luwuk, dan MTs. Negeri Luwuk. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif untuk melihat aktifitas guru dalam pembelajaran yang terjadi dalam proses belajar mengajar. Untuk memperoleh data yang diinginkan, maka penulis menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi dan dokumentasi. teknik yang digunakan untuk menganalisis data adalah Reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa aktifitas pembelajaran yang terjadi di kecamatan Luwuk Kabupaten Banggai pada umumnya sudah cukup baik namun masih ada beberapa yang perlu diperbaiki lagi diantaranya guru harus lebih melibatkan siswa secara aktif dalam proses pembelajaran. Pemanfaatan media serta metode pembelajaran yang tepat sesuai dengan materi yang diajarkan juga sangat penting.
Kata kunci: Aktifitas guru
Download berkas