SKRIPSI

Penulis / NIM
IKLAWATI GARIA / 421409033
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN FISIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. MASRI KUDRAT UMAR, S.Pd, M.Pd / 0006087308
Pembimbing 2 / NIDN
SUPARTIN, M.Pd / 0012047605
Abstrak
iv ABSTRAK Iklawati Garia. 421409033. Skripsi. “ Pengembangan model pembelajaran kooperatif berbasis karakteristik belajar siswa SMA pada materi listrik dinamis (Suatu Penelitian Di SMA Prasetya Gorontalo kota Gorontalo)”. Jurusan pendidikan fisika fakultas matematika dan IPA Universitas Negeri Gorontalo. Di bimbing oleh Masri K. Umar, S.Pd, M.Pd dan Supartin, S.Pd, M.Pd. 2013. Penelitian pengembangan ini dilaksanakan dikelas X SMA Prasetya Gorontalo kota Gorontalo. Masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah Bagaimanakah mengembangkan model pembelajaran kooperatif berbasis karakteristik belajar siswa SMA pada materi Listrik Dinamis”? untuk menjawab masalah tersebut, peneliti beracuan pada hasil validasi ahli terhadap perangkat pembelajaran yang telah dikembangkan dalam hal ini RPP, pengamatan terhadap aktifitas mengajar guru dan aktifitas belajar siswa dalam proses pembelajaran yang menggunakan pengembangan model pembelajaran kooperatif berbasis karakteristik belajar siswa, serta tes hasil belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model pembelajaran kooperatif berbasis karakteristik belajar siswa pada materi listrik dinamis kelas X SMA, dengan menggunakan rancangan Tiagarajan dan Sammel yang telah dimodifikasi. Penelitian ini berhasil menyimpulkan bahwa pengembangan model pembelajaran kooperatif berbasis karakteristik belajar siswa dengan modifikasi desain model pengembangan rancangan pembelajaran 4-D, dihasilkan model pengembangan kooperatif berbasis karakteristik siswa yang baik/valid untuk materi listrik dinamis, hal ini dapat ditunjukan oleh: Hasil validasi ahli pada RPP, aktivitas guru dan siswa dalam pembelajaran menggunakan model pengembangan kooperatif berbasis karakter belajar siswa yang di kategorikan efektif, serta tes hasil belajar yang menunjukan valid dengan kategori reliable. Kata Kunci: Pembelajaran Kooperatif, dan Karakteristik belajar.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011