SKRIPSI

Penulis / NIM
NURRAHMI RAZAK / 421409037
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN FISIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. ENOS TARUH, M.Pd / 0012085908
Pembimbing 2 / NIDN
NOVA ELYSIA NTOBUO, S.Pd, M.Pd / 0021038106
Abstrak
ABSTRAK Nurrahmi Razak. 2013. Pengembangan Perangkat Pembelajaran Sains SMP Melalui Pendekatan PAKEM Berintegrasi Pendidikan Karakter Pada Materi Bunyi. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan perangkat pembelajaran dengan menerapkan pendekatan PAKEM berintegrasi Pendidikan Karakter pada materi Bunyi di Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang terdiri dari Silabus, Rencana Pelaksanaan pembelajaran (RPP), Lembar Kegiatan Siswa (LKS), Bahan Ajar, Tes Hasil Belajar (THB), Instrumen Penilaian Karakter Siswa, Lembar Pengamatan Aktivitas Siswa dan Lembar Pengamatan Keterlaksanaan RPP. Proses pengembangan perangkat ini menggunakan model pengembangan perangkat 4D (Define, Design, Develop and Disseminate) yaitu Pendefinisian, Perancangan, Pengembangan dan Penyebaran. Hasil penelitian diperoleh dengan menggunakan lembar validasi perangkat pembelajaran. Perangkat pembelajaran ini telah divalidasi oleh validator yang terdiri dari 2 validator yakni 1 orang dosen di jurusan Fisika dan 1 orang yaitu dosen pembimbing I menyatakan bahwa pengembangan perangkat pembelajaran yang dikembangkan oleh peneliti dengan menggunakan pendekatan PAKEM berintegrasi Pendidikan Karakter memiliki kualitas baik dan layak digunakan pada proses pembelajaran di sekolah. Kata Kunci: Pengembangan Perangkat pembelajaran, Pendekatan PAKEM, Pendidikan Karakter, 4D.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011