SKRIPSI

Penulis / NIM
MOH. RIZAL MARU / 421410035
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN FISIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. rer.nat MOHAMAD JAHJA, M.Si / 0017027401
Pembimbing 2 / NIDN
AHMAD ZAINURI, S.Pd, MT / 0021077302
Abstrak
Moh. Rizal Maru. 2014. Pengembangan Perangkat Pembelajaran Fisika dengan Lab Virtual PhET pada Materi Arus dan Hambatan Listrik di SMA Negeri 1 Paleleh. Skripsi, Program Studi Pendidikan Fisika, Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr.rer.nat. Mohamad Jahja, M. Si dan Pembimbing II Ahmad Zainuri, S.Pd, M.T. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan perangkat pembelajaran fisika dengan PhET Simulation. Penelitian dilakukan di kelas X SMA Negeri 1 Paleleh, Kec. Paleleh, Kab. Buol, Sulteng. Masalah yang diambil pada penelitian ini adalah Bagaimana mengembangkan perangkat pembelajaran Fisika dengan lab Virtual PhET pada materi Arus dan Hambatan Listrik ? Untuk menjawab masalah tersebut, peneliti mengambil acuan pada hasil ahli terhadap perangkat pembelajaran yang dikembangkan, yakni Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), Bahan Ajar, Lembar Kerja Siswa (LKS) dengan Media Pembelajaran (PhET Simulation) dan Tes Hasil Belajar (THB). Selain itu peneliti juga menggunakan Lembar Pengamatan aktivitas/ kegiatan Guru dan siswa dalam KBM di kelas. Penelitian bertujuan untuk menghasilkan perangkat pembelajaran Fisika dengan Lab Virtual PhET pada materi Arus dan Hambatan Listrik di SMAN 1 Paleleh, dengan model pengembangan yang digunakan adalah rancangan oleh Thiagarajan dan Sammel (1974) yang dimodifikasi, yakni model rancangan 4-D. Hasil validasi produk yang dikembangkan menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran, yakni RPP, Bahan Ajar, LKS dengan Media Pembelajaran (PhET Simulation), dan THB tergolong baik/ layak. Kata Kunci : Perangkat Pembelajaran, PhET Simulation, Arus dan Hambatan Listrik
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011