SKRIPSI

Penulis / NIM
MAGFIRAH AKIBU / 421411044
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN FISIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr FITRYANE LIHAWA, M.Si / 0009126902
Pembimbing 2 / NIDN
AHMAD ZAINURI, S.Pd, MT / 0021077302
Abstrak
ABSTRAK Magfirah Akibu, Pengaruh Metode Pembelajaran kooperatif tipe Stad dengan pendekatan Mind Mapping Terhadap Hasil Belajar Siswa dalam Mata Pelajaran FISIKA ( suatu penelitian Di SMA Negeri 1 Dungaliyo). Skripsi, Pendidikan Fisika, Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Fitryane Lihawa, M.Si dan Pembimbing II Ahmad Zainuri, S.Pd, MT. Secara umum tujuan penelitian ini untuk melihat Pengaruh Penggunaan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Stad dengan pendekatan Mind Mapping Terhadap Hasil Belajar Siswa. Secara operasional tujuan penelitian ini untuk melihat perbedaan antara hasil belajar siswa yang diberi perlakuan dengan menggunakan metode pembelajaran Kooperatif tipe Stad dengan pendekatan Mind Mapping yakni sebagai kelas eksperimen dan kelas kontrol sebagai kelas pembanding yang diberi perlakuan dengan menggunakan model pembelajaran koopertaif tipe Stad Tanpa Pendekatan Mind mapping. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil berlangsung pada tahun ajaran 2015/2016. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMA Negeri 1 Dungaliyo yang berjumlah 4 kelas. Pengambilan sampel dilakukan secara Cluster Random Sapling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah kelas XI MIA1 sebagai kelas eksperimen yang akan mendapatkan perlakuan dengan metode Kooperatif tipe Stad dengan pendekatan Mind Mapping, sedangkan kelas XI MIA3 sebagai kelas kontrol yang akan menggunakan koopertaif tipe Stad Tanpa Mind mapping dengan jumlah siswa masing-masing 22 orang. Presentase skor rata-rata hasil belajar siswa pada kelas eksperimen 72,21 % dan kontrol 58,86 %. Berdasarkan pengujian Hipotesis juga diperlihatkan bahwa didapatkan thitung = 4,844 > ttabel = 1,679.Karena thitung> ttabel maka Ho ditolak, dengan demikian H1 diterima, sehingga terdapat perbedaan antara Hasil belajar siswa dalam pembelajaran Fisika yang dibelajarkan menggunakan metode pembelajaran Kooperatif tipe Stad dengan pendekatan Mind Mapping dengan yang di belajarkan menggunakan Model pembelajaran metode Kooperatif tipe Stad Tanpa Mind Mapping. Kata Kunci : Mind Mapping, Hasil Belajar
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011