SKRIPSI

Penulis / NIM
FITYAH NURUL AZIZAH KALUKU / 421412053
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN FISIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. MURSALIN, M.Si / 0012045710
Pembimbing 2 / NIDN
MUHAMMAD YUSUF, S.Si, M.Si / 0011037503
Abstrak
Fityah Nurul Azizah Kaluku. 421412053. Skripsi "Deskripsi Hasil Belajar Siswa menggunakan Media Pembelajaran Fisika Berbasis Wolfram Mathematica pada Materi Pemuaian Zat Padat". Gorontalo. Jurusan Pendidikan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo 2016. Pembimbing I Prof. Dr. H. Mursalin, M.Si dan pembimbing II Muhammad Yusuf, S.Si, M.Si. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif yang bertujuan untuk mendeskripsikan hasil belajar siswa sebelum dan sesudah menggunakan media pembelajaran fisika berbasis wolfram mathematica pada materi pemuaian zat padat. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 1 Telaga yang tersebar dalam 9 kelas serta terdaftar pada semester genap T/A 2015/2016. Sedangkan yang menjadi sampel pada penelitian ini adalah kelas X MIA 1 yang dipilih menggunakan cluster random sampling. Berdasarkan analisis gain menunjukkan bahwa hasil belajar siswa kelas X MIA 1 memperoleh rata-rata gain ternormalisasi rerata untuk pertemuan 1 sebesar 0.426 (kriteria sedang) dan pertemuan 2 sebesar 0.486 (kriteria sedang), serta besar nilai rerata gain ternormalisasi dari setiap pertemuan sebesar 0.456 dengan kriteria sedang. Kata Kunci: Hasil belajar, wolfram mathematica, pemuaian zat padat
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011