SKRIPSI

Penulis / NIM
REKAWATI LAGANI / 421413003
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN FISIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. H. YOSEPH PARAMATA, M. Pd / 0015086106
Pembimbing 2 / NIDN
SUPARTIN, M.Pd / 0012047605
Abstrak
ABSTRAK Rekawati Lagani. 2017. Pengaruh Pembelajaran IPA Berorientasi Kecakapan Berpikir dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif tipe STAD Terhadap Hasil Belajar Siswa SMP. Pendidikan Fisika, Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Prof. Dr. H. Yoseph Paramata M.Pd dan Pembimbing II Supartin, S.Pd, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe STAD berorientasi kecakapan berpikir dengan hasil belajar siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran langsung yang berorientasi kecakapan berpikir di kelas VIII di SMP Negeri 3 Gorontalo. Jenis penelitian ini adalah penelitian ekperimen dengan posttes only control group design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; Terdapat perbedaan hasil belajar siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe STAD berorientasi kecakapan berpikir dengan hasil belajar siswa yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran langsung yang berorientasi kecakapan berpikir. Hal ini ditunjukkan oleh nilai thitung = 13,9 sedangkan ttabel pada taraf nyata = 0,05 (dk = 42) adalah 1,681, yang berarti Ho ditolak atau H1 diterima. Kata Kunci: STAD, Kecakapan Berpikir, Hasil Belajar
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011