SKRIPSI

Penulis / NIM
PUPUT SISWATI / 421417019
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN FISIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. MASRI KUDRAT UMAR, S.Pd, M.Pd / 0006087308
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. SUPARTIN, M.Pd / 0012047605
Abstrak
Penelitian ini membahas tentang aktivitas pembelajaran daring dan hasil belajar siswa di SMA. Dengan tujuan untuk mengetahui aktivitas pembelajaran daring pada pembelajaran fisika kelas XI dan hasil belajar siswa pada pembelajaran daring dalam pembelajaran fisika kelas XI. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian, aktivitas pembelajaran daring pada siswa kelas XI di SMA Negeri 1 gorontalo dalam kategori sangat baik dengan skor rata-rata 93, di SMA Negeri 3 Gorontalo dengan skor rata-rata 81 dalam kategori baik dan di SMA Negeri 4 Gorontalo skor rata-rata 83 dalam kategori baik. Pembelajaran daring pada siswa Kelas XI di SMA Negeri 1 gorontalo dalam kategori sangat baik dengan skor rata-rata 86, di SMA Negeri 3 Gorontalo dengan skor rata-rata 75 dalam kategori baik dan di SMA Negeri 4 Gorontalo skor rata-rata 82 dalam kategori baik. Hasil belajar siswa setelah melakukan aktivitas pembelajaran daring memperoleh Rata-rata hasil belajar siswa di SMA Negeri 1 Gorontalo adalah 79 dengan kriteria baik, di SMA Negeri 3 Gorontalo adalah 76 dengan kriteria baik, dan SMA Negeri 4 Gorontalo adalah 75 dengan kriteria cukup. Kata Kunci: Pembelajaran daring, aktivitas belajar, hasil belajar siswa.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011