SKRIPSI

Penulis / NIM
CINDY REGINA LIPUTO / 421418013
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN FISIKA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. MASRI KUDRAT UMAR, S.Pd, M.Pd / 0006087308
Pembimbing 2 / NIDN
DEWI DIANA PARAMATA, S.Pd, M.Pd / 0006056807
Abstrak
Cindy, 421418013. Evaluasi Pembelajaran Fisika Dasar I dan II Menggunakan Model Provus di Jurusan Fisika Universitas Negeri Gorontalo. Skripsi Program Studi Pendidikan Fisika, Jurusan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing 1 Masri Kudrat Umar dan Pembimbing 2 Dewi Diana Paramata. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persiapan, proses, dan hasil pelaksanaan pembelajaran fisika dasar I dan II. Evaluasi yang dilakukan menggunakan Model Evaluasi Provus (Discrepancy ModelÃ) yang terdiri dari evaluasi terhadap desain (desain evaluation), evaluasi terhadap instalasi (installation evaluation), evaluasi terhadap proses ( process evaluation), evaluasi terhadap produk (product evaluation). Penelitian ini dilakukan di Jurusan Fisika Universitas selama 2 bulan. Adapun sampel dari penelitian ini adalah mahasiswa angkatan 2018, 2019, 2020 dan 2021 yang telah mengikuti pembelajaran fisika dasar I dan II di lingkungan Jurusan Fisika Universitas sebanyak 127 dengan teknik random sampling. Instrument penelitian yang digunakan berupa quesioner berisi pernyataan yang berkaitan dengan pelaksanaan pembelajaran fisika dasar I dan II. Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan jenis evaluatif. Hasil penelitian diperoleh dengan menggunakan angket yang berisi pernyataan mengenai pembelajaran fisika dasar I dan II. Evaluasi dilakukan terhadap penetapan, pengembangan, peninjauan, dan penyesuaian RPS, penyebaran RPS, Monitoring evaluasi pelaksanaan pembelajaran, pelaksanaan proses pembelajaran, penilaian pembelajaran , pelaksanaan penilaian, dan standar pembiayaan pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pembelajaran secara keseluruhan berlangsung dengan baik dengan persentase 47% sangat baik, 40% baik, 8% cukup baik, 2% kurang baik dan 3% sangat kurang. Namun terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan seperti, sehingga diharapkan pihak jurusan Fisika Universitas dapat memperhatikan hal tersebut dan mengoptimalkan proses pembelajaran fisiska dasar I dan II di Jurusan Fisika Universitas. Kata kunci : Evaluasi, Fisika Dasar I, Fisika Dasar II, Provus
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011