SKRIPSI

Penulis / NIM
ICIN SULINGO / 431408033
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BIOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. RAMLI UTINA, M.Pd. / 0004085507
Pembimbing 2 / NIDN
ABUBAKAR SIDIK KATILI, S.Pd, M.Sc / 0017067905
Abstrak
Icin Sulingo. 2012. “Identifikasi Spesies Mangrove Asosiasi di Kawasan Pesisir Utara Kecamatan Kwandang Kabupaten Gorontalo Utara”. Skripsi, Jurusan Biologi, Fakultas Matematika dan IPA, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Prof. DR Ramli Utina, M.Pd dan Pembimbing II Abubakar Sidik Katili, S.Pd, M.Sc. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berbagai spesies mangrove asosiasi yang terdapat di kawasan pesisir Utara Kecamatan Kwandang. Lokasi dan waktu penelitian dilakukan di Kecamatan Kwandang pada bulan Februari – Agustus 2012. Metode yang digunakan adalah metode survei dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode eksploratif atau jelajah. Data yang diperoleh dianalisis Deskriptif Kualitatif yakni mendeskripsikan ciri-ciri morfologi dari setiap spesies yang diperoleh di lokasi penelitian serta mendeskripsikan pula data hasil pengukuran faktor lingkungan. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh delapan spesies mangrove asosiasi yang memiliki tingkat toleransi yang bervariasi tehadap faktor lingkungan. Delapan spesies mangrove asosiasi tersebut adalah Derris trifoliata, Clerodendrum inerme, Passiflora feotida, Vitex ovata, Spinifex liteorus, Sesuvium portulacastrum, Ipomoea pes-caprae dan Pongamia pinnata. Kata Kunci : Mangrove Asosiasi
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011