SKRIPSI

Penulis / NIM
SARTIKA M. TIMUMUN / 431411052
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BIOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
ABUBAKAR SIDIK KATILI, S.Pd, M.Sc / 0017067905
Pembimbing 2 / NIDN
Drs. MUSTAMIN IBRAHIM, M.Si / 0016066804
Abstrak
ABSTRAK Sartika M. Timumun.2016. Keanekaragaman Dan Kelimpahan Asteroidea Di Zona Intertidal Cagar Alam Kabupaten Gorontalo Utara. Skripsi, Jurusan Biologi, Fakultas Matematika dan IPA, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Abubakar Sidik Katili, S.Pd, M.Sc dan Pembimbing II Drs. Mustamin Ibrahim, M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Keanekaragaman dan Kelimpahan Asteroidea Di Zona Intertidal Cagar Alam Pulau Raja Kabupaten Gorontalo Utara. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan metode survey. Pengumpulan data dilakukan teknik line transek. Data yang diperoleh diolah menggunakan rumus indeks keanekaragaman dan kelimpahan. Hasil identifikasi diperoleh 3 jenis Asteroidea yaitu Linckia laevigata, Protoreaster nodusus dan Archaster typhicus. Nilai indeks keanekaragaman adalah 2.326 yang berada pada kategori sedang artinya keanekaragaman jenis Asteroidea masih dalam keadaan seimbang atau masih dalam keadaan stabil. Total nilai indeks kelimpiahan yang terdapat di Zona Intertidal Cagar Alam Pulau Raja Kabupaten Gorontalo Utara adalah pada spesies Linckia laevigata adalah 0.035 Ind/m2, Protoreaster nodusus adalah 0.026 Ind/m2 dan spesies Archaster typhicus adalah 0.027 Ind/m2. Kata Kunci: Keanekaragaman, Kelimpahan, Asteroidea.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011