SKRIPSI

Penulis / NIM
HERIANTO BARAKATI / 431412027
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BIOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. CHAIRUNNISAH JL, M.Si / 0021116603
Pembimbing 2 / NIDN
ABUBAKAR SIDIK KATILI, S.Pd, M.Sc / 0017067905
Abstrak
ABSTRAK Herianto Barakati, 2017. Skripsi "Studi Tingkat Pencemaran Air Sungai Bone Berdasarkan Indikator Keanekaragaman Fitoplankton". Program Studi Pendidikan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Negeri Gorontalo. Dibimbing Oleh Dr. Chairunnisah J. Lamangantjo, M. Si., sebagai pembimbing I dan Pembimbing II Abubakar Sidik Katili, S.Pd, M.Sc. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pencemaran air sungai Bone berdasarkan indikator keanekaragaman Fitoplankton. Penelitian ini dilaksanakan di sungai Bone, identifikasi fitoplankton dilakukan di laboratorium Botani jurusan Biologi FMIPA UNG. Penelitian ini mengunakan metode Survey dengan teknik pengumpulan data Purposive Sampling. Keanekaragaman fitoplankton dianalisis menggunakan indeks Shannon-Wienner dengan rumus H' = -'(Pi ln Pi) dimana Pi = ni/N. Dalam penelitian ini juga dilakukan pengukuran suhu, Ph dan DO (Dissolved Oxygen) air sungai Bone. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Fitoplankton yang ditemukan di perairan sungai Bone sebanyak 9 species yang termasuk dalam 2 divisi utama yakni divisi Bacillariophyta 7 species yaitu Skeletonema costatum, Thalasiossira decipiens, Rhizosolenia imbricate, Eucampia zoodiacus, Coscinodiscus stellaris, Nitzschia closterium, Pseudo pungens dan divisi Chyanophyta 2 species yaitu Oscilatoria sp dan Anabaena sp dengan hasil interpretasi indeks Shannon-Wienner (H') yang diperoleh pada masing-masing lokasi pengambilan sampel penelitian berkisar antara 1.30 - 1.89. Hal ini menunjukan bahwa perairan sungai Bone tergolong dalam tingkat pencemaran ringan. Bukti lain ditemukannya tiga species fitoplankton sebagai indikator perairan tercemar yaitu Nitzschia closterium, Oscilatoria sp dan Anabaena sp. Suhu air sungai Bone di masing-masing lokasi berkisar 270C - 28,70C, pH 7,1- 7.56 dan DO 2,16 mg/L - 4,15 mg/L. Kata Kunci: Sungai Bone, Fitoplankton, Shannon-Wienner.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011