SKRIPSI

Penulis / NIM
RIRIS DWI PRATIWI PELING / 431415016
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BIOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
WIRNANGSI D UNO, S.Pd., M.Kes / 0029066903
Pembimbing 2 / NIDN
Prof. Dr. ELYA NUSANTARI, S.Pd, M.Pd / 0017097206
Abstrak
ABSTRAK Riris Dwi Pratiwi P. 2020. ����¯�¿�½�..."Kualitas Virgin Coconut Oil (VCO) Hasil Metode Fermentasi dengan Penambahan Jeruk Nipis (Citrus aurantifolia)����¯�¿�½��� Skripsi, Jurusan Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA), Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing: (1) kepada Wirnangsi D. Uno, S.Pd, M.Kes (2) Dr. Elya Nusantari, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jeruk nipis (Citrus aurantifolia) terhadap kualitas virgin coconut oil (VCO) hasil fermentasi dan untuk menentukan konsentrasi optimum dari jeruk nipis (Citrus aurantifolia) terhadap kualitas virgin coconut oil (VCO). Metode yang digunakan adalah Metode Eksperimen dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan dan 5 ulangan yaitu : kontrol, penambahan 50 ml, 100 ml, dan 150 ml jeruk nipis (Citrus aurantifolia). Analisis data menggunakan Analisis Varian (ANAVA) dengan Uji F dan Uji BNT. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata bilangan peroksida pada perlakuan kontrol, perlakuan 50 ml, perlakuan 100 ml dan perlakuan 150 ml adalah 0,5 %, 0,3%, 0,3% dan 0,2 % selanjutnya untuk rata-rata asam lemak bebas pada perlakuan kontrol, perlakuan 50 ml, perlakuan 100 ml dan perlakuan 150 ml adalah 5,36 mg ek/kg, 3,92 mg ek/kg, 1,44 mg ek/kg, dan 0,72 mg ek/kg dan hasil organoleptik menunjukkan presentase tertinggi pada aroma, rasa dan warna adalah perlakuan 50 ml dan 100 ml, perlakuan 50 ml, dan perlakuan 100 ml. Hasil Uji F menunjukkan bahwa terdapat pengaruh jeruk nipis terhadap kualitas virgin coconut oil (VCO) hasil fermentasi. Konsentrasi optimum dari jeruk nipis (Citrus aurantifolia) pada Virgin Coconut Oil (VCO) untuk bilangan peroksida terdapat pada perlakuan 150 ml dan untuk asam lemak bebas terdapat pada perlakuan 150 ml. Kata kunci: Virgin Coconut Oil (VCO), Asam lemak bebas, Bilangan peroksida, Kadar air, Jeruk nipis (Citrus aurantifolia)
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011