Penulis / NIM
WINDA LESTARI DG SIAME / 431415069
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN BIOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. HARTONO D MAMU, M.Pd / 0009046505
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. DJUNA LAMONDO, M.Si / 0018086407
Abstrak
Winda Lestari Dg. Siame. 2021. Validitas Perangkat Pembelajaran Berbasis Model Pembelajaran Kooperatif Two Stay Two Stray (TSTS) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Kognitif Siswa Pada Materi Sistem Sirkulasi Manusia. Skripsi. Gorontalo: Program Studi Pendidikan Biologi, Jurusan Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Dibimbing oleh Dr. Hartono D. Mamu, M.Pd sebagai pembimbing I dan Dr. Djuna Lamondo, M.Si sebagai pembimbing II.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan validitas perangkat pembelajaran berbasis model pembelajaran kooperatif Two Stay Two Stray (TSTS) pada materi sistem sirkulasi manusia. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research and Development/R&D). Dalam penelitian ini produk yang dikembangkan adalah RPP, LKPD, dan tes hasil belajar. Teknik analisis data menggunakan analisis validitas. Hasil penelitian menunjukkan pengembangan perangkat pembelajaran berbasis model pembelajaran kooperatif Two Stay Two Stray (TSTS) telah memenuhi syarat validitas. RPP yang dikembangkan telah memenuhi syarat validitas dengan nilai persentase yaitu berkisar antara 75%- 100%. LKPD yang dikembangkan telah memenuhi syarat validitas dengan nilai persentase yaitu berkisar antara 87,5% - 100%. Tes hasil belajar yang dikembangkan telah memenuhi syarat validitas dengan nilai persentase yaitu berkisar antara 87,5% - 100%.
Kata Kunci: Validitas. Model TSTS. Hasil Belajar. Sistem Sirkulasi.
Download berkas