SKRIPSI

Penulis / NIM
AGREVINA / 432416029
Program Studi
S1 - BIOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. MARINI SUSANTI HAMIDUN, S.Si, M.Si / 0004057006
Pembimbing 2 / NIDN
Drs. MUSTAMIN IBRAHIM, M.Si / 0016066804
Abstrak
AGREVINA.2021. Kondisi Terumbu Karang di Desa Olele Kecamatan Kabila Bone Kabupaten Bonebolango. Program Studi Biologi, Jurusan Biologi, fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing (I) Dr. Marini Susanti Hamidun, M.Si, (II) Drs. Mustamin Ibrahim M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Kondisi Terumbu Karang dan Faktor Lingkungan yang berada di Desa Olele berdasarkan presentase tutupan terumbu karang (Lifeform). Metode yang digunakan adalah metode Survey. Sampel yang digunakan adalah terumbu karang yang berada di Desa Olele. Penentuan titik pengamatan dilakukan dengan metode purposive sampling dan teknik pengambilan data menggunakan teknik line transect Kondisi tutupan terumbu karang pada stasiun I adalah 64,8%, stasiun II 30,3%, stasiun III 88,7%. Kondisi lokasi masing-masing stasiun yakni pada stasiun I zona pemanfaatan untuk wisata dan juga berada dekat area pemukiman, stasiun II adalah zona pemanfaatan namun sering dilewati dan menjadi tempat tambatan perahu nelayan dan wisatawan, kemudian stasiun III merupakan zona pemanfaatan untuk wisata namun lumayan jauh dari pemukiman warga. Rendahnya tutupan karang hidup yang ada pada stasiun II dipengaruhi oleh kontur yang tidak rata sehingga tidak semua terumbu karang dilewati oleh transek, nilai Stasiun I dan III masuk dalam kategori baik sekali didukung oleh faktor lingkungan yang baik berdasarkan KEPMEN LH No.4 (2021). Namun untuk stasiun I ancaman terumbu karang lebih besar dimana stasiun I merupakan spot utama untuk wisatawan yang bisa berakibat fatal terhadap keberlangsungan hidup terumbu karang. Kata Kunci : Terumbu Karang, Olele.
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011