SKRIPSI

Penulis / NIM
RAMLA MOOTILANGO / 441407058
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN KIMIA
Pembimbing 1 / NIDN
NITA SULEMAN, S.T, M.T / 0021047306
Pembimbing 2 / NIDN
JULHIM S TANGIO, S.Pd, M.Pd / 0028087508
Abstrak
ABSTRAK Ramla Mootilango, 2012. Pengaruh penambahan metanol tehadap perubahan nilai konstanta kecepatan reaksi transesterifikasi untuk pembuatan Biodiesel. Skripsi. Jurusan Pendidikan Kimia Fakultas Matematika dan IPA Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Nita Suleman, ST MT dan Pembimbing II Julhim S Tangio, S. Pd M.Pd Biodiesel merupakan bahan bakar alternatif yang dapat dibuat dengan minyak nabati melalui proses esterifikasi dan transesterifikasi dengan alkohol. Minyak dedak padi adalah minyak yang mengandung asam lemak bebas tinggi untuk itu di lakukan reaksi esterifikasi terlebih dahulu sebelum reaksi transesterifikasi. penelitian ini di esterifikasi dengan menggunakan metanol dan katalis H2SO4 kemudian di lanjutkan dengan reaksi transeserifikasi yaitu mereaksikan minyak dengan metanol yaitu (1:1, 1:2, 1:3, 1:4, 1:5) dan katalis KOH 1% massa minyak. Hasil penelitian menunjukan bahwa konversi trigliserida semakin meningkat seiring dengan banyaknya penambahan metanol yaitu menghasilkan kosentrasi metil ester sebesar 82,49%, dengan bertambahnya konversi trigliserida maka nilai dari faktor tumbukan ikut bertambah sehingga nilai konstanta kecepatan reaksi semakin besar. Kata kunci : Konstanta kecepatan reaksi, esterifikasi, transesterifikasi, metanol, biosiesel, dedak padi.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011