Penulis / NIM
FRISKA MAKALUNSENGE / 441410020
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN KIMIA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr YUSZDA K SALIMI, S.Si, M.Si / 0023037106
Pembimbing 2 / NIDN
SULEMAN DUENGO, S.Pd, M.Si / 0007017901
Abstrak
ABSTRAK
Makalunsenge, Friska,.2014. "Ekstraksi Daun Binahong dan Uji Aktivitas anti bakteri staphylococcus aureus". Suatu penelitian dilaboratorium kimia dan laboratorium mikrobiolgi. Skripsi, jurususan pendidikan kimia, fakultas matematika dan ilmu pengetahuan alam universitas negeri gorontalo. Pembimbing 1 Dr. Yuszda K. Salimi, M.Si dan pembimbing 2 Suleman Duengo S.Pd, M.Si.
Telah dilakukan penelitian tentang analisis Fitokimia dan uji daya hambat ekstrak daun binahong terhadap staphylococcus aureus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui senyawa metabolit sekunder yang terkandung dalam daun binahong dan mengetahui daya hambat ekstrak daun binahong terhadap staphylococcus aureus dengan menggunakan metode difusi sumur. Hasil penelitian menunjukan bahwa ekstrak daun binahong positif mengandung senyawa metabolit sekunder seperti senyawa flavonoid, steroid saponin dan terpenoid. Hasil uji daya hambat bakteri diperoleh bahwa ekstrak methanol dengan daya hambat rata-rata 14,94 mm sedangkan fraksi n-heksan memiliki daya hambat lebih tinggi dengan diameter daya hambat 14,25 mm pada konsentrasi 75% dan 13,31 mm pada konsentrasi 50% dan 25% pada konsentrasi 25% dan 10,125 mm pada konsentrasi 50%. Fraksi air dan fraksi etil asetat tidak menunjukkan daya hambat terhadap staphylococcus aureus. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ekstrak methanol dan fraksi n-heksan mampu menghambat pertumbuhan bakteri staphylococcus aureus pada konsentrasi 25% dan 50%.
Kata kunci: fitokimia, daya hambat, daun binahong, ekstrak dan staphylococcus aureus.
Download berkas