SKRIPSI

Penulis / NIM
RUSLI TUNAIYA / 441412081
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN KIMIA
Pembimbing 1 / NIDN
ERNI MOHAMAD, S.Pd, M.Si / 0012086901
Pembimbing 2 / NIDN
JULHIM S TANGIO, S.Pd, M.Pd / 0028087508
Abstrak
ABSTRAK Rusli Tunaiya, 2016. "Pengaruh Media Komik Hasil Belajar Siswa Pada Materi Larutan Penyangga di MAN Limboto", Skripsi Program Studi Pendidikan Kimia, Jurusan Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media komik terhadap hasil belajar siswa pada materi larutan penyangga. Penelitian ini dilaksanakan di MAN Limboto pada bulan Maret 2016. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dan desain penelitian posttest only control design. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan uji normalitas menggunakan uji Liliefors dan uji homogenitas menggunakan uji Fisher, dan dilanjutkan dengan uji siknifikansi menggunakan uji "t" diperoleh thitung = 3,79. Sedangkan ttabel pada taraf signifikansi 5% = 1,76. Dengan kata lain thitung> ttabel. Maka dapat disimpulkan bahwa Ha yang menyatakan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan penggunaan media komik terhadap hasil belajar siswa pada materi larutan penyangga di MAN Limboto diterima. Jadi pembelajaran dengan menggunakan media komik memberikan pengaruh yang signifikan terhadap hasil belajar siswa. Kata kunci: Media Komik, Hasil Belajar, Larutan Penyangga.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011