SKRIPSI

Penulis / NIM
IRAWATI DAUD / 441414045
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN KIMIA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr ISHAK ISA, M.Si / 0026056106
Pembimbing 2 / NIDN
SULEMAN DUENGO, S.Pd, M.Si / 0007017901
Abstrak
ABSTRAK Irawati Daud. 2018. Hubungan Kecerdasan Emosional (Emotional Quotient) dengan Kemampuan Pemecahan Masalah Pada Materi Asam Basa Kelas X SMA Negeri 1 Telaga. Skripsi, Program Studi Pendidikan Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Prof. Dr. Ishak Isa, M.Si dan Pembimbing II Suleman Duengo, S.Pd, M.Si Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kecerdasan emosional (emotional quotient) dengan kemampuan pemecahan masalah materi asam basa kelas XI SMA Negeri 1 Telaga tahun pengajaran 2017/2018. Penelitian ini menggunakan metode korelasi yaitu untuk menjelaskan hubungan antara satu variabel dengan variabel lain. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas XI IPA SMAN 1 Telaga, sedangkan sampelnya adalah kelas XI IPA 1, XI IPA 3 dan XI IPA 4. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji normalitas, uji linieritas dan uji hipotesis statistik untuk kecerdasan emosional dan kemampuan pemecahan masalah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengujian hipotesis untuk hubungan kecerdasan emosional dengan kemampuan pemecahan masalah diperoleh thitung = 13,49 > Ttabel =1,66. Hasil ini menujukkan bahwa terdapat hubungan antara kecerdasan emosional dengan kemampuan pemecahan masalah yang signifikan pada materi asam basa. Kata Kunci : Kecerdasan Emosional, Kemampuan Pemecahan Masalah, Asam Basa ABSTRACT Irawati Daud. 2018. "The Correlation between Emotional Intelligence (Emotional Quotient) and Problem Solving Ability in Acid-Base Material at Eleventh Grade of SMA Negeri 1 Talaga. Skripsi, Study Program of Chemistry Education, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, State University of Gorontalo. The principal supervisor is Prof. Dr. Ishak Isa, M.Si and the co-supervisor is Suleman Duengo,S.Pd, M.Si This research aimed at determining the correlation between emotional intelligence (Emotional Quotient) and problem-solving ability in acid-base material at eleventh grade of SMA Negeri 1 Telaga in the academic year 2017/2018. This research used a correlation method which was to explain the correlation between one variable and another variable. While the population in this researh was the all of students of Eleventh Grade of SMA Negeri 1 Telaga, and the samples were the Grades of XI IPA 1, XI IPA 3 and XI IPA 4 . The technique of data analysis used was a normality test, linearity test and statistical hypothesis test for the emotional intelligence and the ability of problem-solving. Research finding revealed that the hypothesis test for the correlation between emotional intelligence and problem-solving ability obtained the value of tcount = 13.49 > Ttable =1.66. It indicated that there was a significant correlation between the emotional intelligence and problem-solving abilities in acid-base material. Keywords: Emotional Intelligence, Problem Solving Ability, Acid Base
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011