SKRIPSI

Penulis / NIM
ADELIA NUR POLAMOLO / 441417026
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN KIMIA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. MASRID PIKOLI, S.Pd., M.Pd / 0014087301
Pembimbing 2 / NIDN
Prof. Dr. ASTIN LUKUM, M.Si / 0027036306
Abstrak
ABSTRAK Adelia Nur Polamolo 2021, Analisis Miskonsepsi dan Faktor Penyebab Miskonsepsi Siswa Dalam Materi Pereaksi Pembatas Kelas XI IPA MAN 1 Kota Gorontalo, Program Studi Pendidikan Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo, Pembimbing I Dr. Masrid Pikoli, S.Pd., M.Pd dan Pembimbing II Prof. Astin Lukum, M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui faktor penyebab miskonsepsi siswa pada materi pereaksi pembatas kelas XI IPA MAN 1 Kota Gorontalo. Metode penelitian yang dilakukan adalah kuantitatif deskriptif. Instrumen yang digunakan adalah tes Three Tier Multiple Choice. Subjek penelitian yang digunakan adalah kelas XI IPA MAN 1 Kota Gorontalo dengan jumlah sampel 178 siswa yang diambil dari 5 kelas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar siswa mengalami miskonsepsi diseluruh indikator kategori miskonsepsi 1 (MK1) memiliki persentase sebesar 12,2%, miskonsepsi 2 (MK2) memiliki persentase sebesar 9,4%, dan miskonsepsi 3 (MK3) memiliki persentase sebesar 34,6%. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa faktor utama penyebab miskonsepsi yang dialami siswa berasal dari diri siswa itu sendiri. Kata kunci : Miskonsepsi, Faktor Penyebab Miskonsepsi, Pereaksi Pembatas, Three Tier Muliple Choice.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011