Penulis / NIM
SINTIA BUNTAYO / 441417044
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN KIMIA
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. ASTIN LUKUM, M.Si / 0027036306
Pembimbing 2 / NIDN
Prof. Dr. LUKMAN ABDUL RAUF LALIYO, M.Pd., MM / 0024116903
Abstrak
Sintia Buntayo. 2022. Pengaruh Model Problem Based Learning Berorientasi STEM Terhadap Kemampuan Berargumentasi Siswa Tentang Perubahan Wujud Zat Di SMP kelas VII. Skripsi, Program, Studi Pendidikan Kimia, Jurusan Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Prof. Dr. Astin Lukum, M.Si, dan Pembimbing II Dr. Likman A.R Laliyo, M.Pd., M.M
��
Penelitian ini bertujuan: untuk melihat apakah terdapat pengaruh kemampuan berargumentasi siswa yang dibelajarkan dengan model problem based learning berorientasi STEM pada materi perubahan wujud zat. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian quasi eksperimen one-group pre-test-posttest tanpa kelas kontrol. Instrumen yang digunakan dalam penelitian merupakan instrumen tes essay tiga tingkat untuk mengukur kemampuan berargumentasi siswa yang terdiri dari kemampuan siswa dalam memberikan klaim, kemampuan siswa memberikan bukti dan kemampuan siswa memberikan justifikasi. Popilasi dalam penelitian ini merupakan siswa kelas VII SMPN 1 Telaga Biru dan Siswa SMPN 1 Limboto Barat dengan jumlah sampel yang terdiri dari 42 responden dikelas eksperimen. Penelitian ini menggunakan analisis dengan aplikasi SPSS yaitu pengujian normalitas yang menggunakan uji Shapiro-wilk, uji homogenitas dengan uji levene, dan pengujian hipotesis dengan uji ancova. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh kemampuan berargumentasi siswa yang dibelajarkan dengan model problem based learning berorientasi STEM pada materi perubahan wujud zat yang dbuktikan dengan hasil pretest 25.87% yang mengalami peningkatan disaat posttest yaitu 41.90% dan juga dibuktikan dengan nilai signifikan yaitu < 0.05.
Kata Kunci: Kemampuan membangun argumentasi, Problem Based Learning, STEM, Perubahan wujud Zat.
Abstract.The influence of STEM-Oriented Problem Based Learning Model on Students' Argumentative Skills in the material of substance Chang in Grade VII of junior High Schools. Undergraduate Thesis, Study Program of Chemistry Education, Departement of Chemistry, Factually of Mathematics and Natural Sciences State University of Gorontalo. The Principal Supervisor is Prof. Dr. Astin Lukum, M.Si, and the Co-supervisor is Dr. Lukman A.R Laliyo, M.Pd., M.M. The study aims to determine whether or not there is an influence of the students��� argumentative skills taught with STEM-oriented problem-based learning model in the material of subtance. It employs quantitative research whith a quasi-exoerimental one-group pretest-posttest research design whithout acontrol class. The instrument used in this research is a tree-tier essay test to measure students��� argumentative skills, consisting of students��� ability to establish claims, provide evidence, and provide justification. The population in this study are studens in grade VII at SMPN 1 Telaga Biru and SMPN 1 Limboto Barat, whith a total sample of 42 rwspondents in the experimental class. At the same time, the data analisysis applies SPSS apps, namely normality testing using ANCOVA test. The finding denotes that there is an influence of the studebts��� argumentative skills taught whit a STEM-oriented problem-based learning model in the material of substance change as evidenced by a significant vlue of 0.00 lower than 0.05.
�
Keywords: Argumentative skills, Problem-Based Learning, STEM, Substance change.
Download berkas