SKRIPSI

Penulis / NIM
SUMITRO HIDA / 441418024
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN KIMIA
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. MASRID PIKOLI, S.Pd., M.Pd / 0014087301
Pembimbing 2 / NIDN
Drs MANGARA SIHALOHO, M.Pd / 0012086608
Abstrak
ABSTRAK SUMITRO HIDA, 2022.Pengaruh Strategi PQ4R dengan Teknik Mind Mapping terhadap Hasil Belajar dan Retensi Materi Larutan Penyangga pada Siswa Kelas XI IPA SMAN 1 Kabila. Skripsi Program Studi Pendidikan Kimia. Pembimbing I: Dr. Masrid Pikoli, M.Pd dan Pembimbing II :Drs. Mangara Sihaloho, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh strategi PQ4R dengan teknik mind mapping terhadap hasil belajar dan retensi materi larutan penyangga pada siswa kelas XI IPA SMAN 1 Kabila. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif, jenis penelitian ini adalah Quasi Eksperimen dengan bentuk desain pretest-posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPA SMAN 1 Kabila yang terdiri dari kelas eksperimen dan kelas kontrol masing masing 1 kelas. Kelas eksperimen mengunakan strategi pembelajaran PQ4R dengan teknik mind mapping dan kelas kontrol menggunakan pembelajaran konvensional atau pembelajaran secara langsung. Hasil penelitian menjawab bahwa pada post-test hasil belajarkelas ekperimen mendapat nilai rata-rata 75,9 lebih tinggi dari kelas kontrol dengan nilai rata-rata 58,7 dan pada re-test nilai rata-rata kelas ekperimen 62,7 dan kelas kontrol 43,3. Data perhitungan kuat retensi, kelas eksperimen 84% dan kelas kontrol 74%. Uji Statistik hipotesis berdasarkan perhitungan diperoleh nilai t hasil belajar sebesar 7,223 pada taraf signifikan 5% dan nilai t retensi sebesar 6,331 pada taraf signifikan 5%. Kriteria pengujian menunjukan bahwa thitung>ttabel dengan kesimpulan terdapat pengaruh strategi PQ4R dengan teknik mind mapping terhadap hasil belajar dan retensi siswa. Kata Kunci: Strategi PQ4R, mind mapping, hasil belajar, retensi, larutan penyangga.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011